Mohon tunggu...
Mario Amarya
Mario Amarya Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance

Saya hobi menulis dan saat ini sedang mencari pekerjaan tetap yang berhubungin dengan menulis dan menerjemahkan.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Liburan di Rumah Saja? Lakukan Beberapa Aktivitas Ini agar Tidak Bosan

21 Desember 2023   07:41 Diperbarui: 21 Desember 2023   07:46 174
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi sekeluarga nonton film dirumah bersama. Sumber: Istockphoto (demaerre)

Liburan musim dingin telah tiba. Banyak orang yang memiliki daftar perencanaan untuk melakukan keiatan apa saja selama libur musim dingin ini. Ada yang ingin kumpul bersama keluraga, merayakan Natal bersama keluarga, berwisata, dan bahkan ada yang memutuskan untuk liburan dirumah saja. Liburan dirumah saja? Pasti banyak yang beranggapan jika menikmati liburan hanya tinggal dirumah saja pastinya akan sangat membosankan dan tidak seru. Eittss, siapa bilang liburan dirumah tidak seru? Justru dengan liburan dirumah saja akan lebih hemat dan banyak sekali aktivitas yang bisa dilakukan. Liburan tak melulu harus piknik atau hangout bersama keluarga dan teman, karena banyak orang yang justru ingin berhemat dengan liburan dirumah saja dan juga menikmagi liburan tersebut dengan bersyukur. Nah, berikut ini ada bebrapa aktivitas agar liburan dirumah saja tidak membosankan. 

1. Membersihkan rumah 

Ilustrasi ayah dan anak yang ceria membersihkan rumah bersama-sama. Sumber: Istockphoto (PeopleImages)
Ilustrasi ayah dan anak yang ceria membersihkan rumah bersama-sama. Sumber: Istockphoto (PeopleImages)

Bagi kebanyakan orang, membersihkan rumah adalah kegiatan yang sangat melelahkan, apalagi jika harus dilakukan saat libur panjang sepeti ini. Tapi, jika melakukannya dengan senang hati dan bersama dengan anggota keluarga pasti segala sesuatunya akan terasa sangat menyenangkan. Bersih-bersih rumah bisa dimulai dengan mengepel lantai secara bergantian, mengelap dan mencuci jendela rumah juga bergantian, menyapu lantai, menyetrika baju dan pakaian, membersihkan debu, dan lain sebagainya. Jika semua itu dilakukan bersama-sama dengan senang hati dan setiap hari pasti liburan dirumah akan terasa menyenangkan dan tidak membosankan.

2. Olahraga di dalam atau di luar rumah

Ilustrasi seorang pria yang berolahraga dirumah. Sumber: Istockphoto (builmifotografia)
Ilustrasi seorang pria yang berolahraga dirumah. Sumber: Istockphoto (builmifotografia)
Olahraga didalam rumah dan diluar rumah juga bisa menjadi aktivitas yang menyenangkan, baik dilakuakan secara individu maupun bersama anggota keluarga. Bisa melakukan work out, jogging di sekitar perumahan, jalan-jalan sehat, yoga, atau berbagai olahraga ringan lainnya. Pasti akan sangat seru dan menyehatkan, agar selama liburan dirumah tubuh kita tetap terjaga dan bugar. Jika olahraga dirumah ini dilakukan dengan sungguh-sungguh dan senang hati, pasti akan sangat bermakna, seru, dan juga menyenangkan.

3. Main gim online atau PlayStation

Ilustrasi sekeluarga main gim bersama. Sumber: Istockphoto (whyframestudio)
Ilustrasi sekeluarga main gim bersama. Sumber: Istockphoto (whyframestudio)
Bermain permainan (gim) online atau PlayStation sendiri atau bersama keluarga juga akan sangat menghibur dan menyenangkan, apalagi dilakukannya saat berada dirumah. Pasti akan bergantian bila melakukan kegiatan main gim PlayStaion atau malah bisa berbarengan jika main gim online di smartphone. Jika aktiitas ini dilakukan setiap hari, pastinya beban dan penat akan terasa hilang dan sukacita serta kegembiraan akan datang.

4. Menonton film bersama

Ilustrasi sekeluarga nonton film dirumah bersama. Sumber: Istockphoto (demaerre)
Ilustrasi sekeluarga nonton film dirumah bersama. Sumber: Istockphoto (demaerre)
Sekarang menonton film tidak harus pergi ke bioskop. Cukup dirumah saja sembari memilih ingin nonton di Netflix, HBO, atau Disney Hotstar pasti dijamin akan terasa puas dan menyenangkan. Apalagi jika menonton film bersama dengan anggota keluarga atau teman-teman, akan terasa sangat seru dan menyenangkan dan banyak pilihan film atau serial yang bisa ditonton. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun