Sang penulis yang hadir sebagai cameo
Jika R.L. Stine di dalam dua film Goosebumps hadir dan diperankan oleh Jack Black, maka di serial ini R.L Stine yang asli lah yang hadir dan menjadi cameo. Sang penulis novel Goosebumps tersebut hadir di episode 9 sebagai salah satu penduduk yang dikutuk menjadi boneka. Dan tentunya, kehadiran sang penulis ini membuat para penonton terkejut. Sementara itu Jack Black yang sebelumnya memerankan tokoh sang penulis dalam 2 edisi film Goosebumps tidak dihadirkan dalam serial ini.Â
Petunjuk tentang Goosebumps yang akan berlanjut ke season 2
Di akhir episode 10, Isaiah tewas setelah ditembak oleh Kanduu. Meskipun sempat dibawa ke rumah sakit, nyawanyasudah tak terlolong lagi. Margot yang mengetahui hal tersebut, sembari menangis dan mengucapkan mantra yang untuk menghidupkan kembali roh yang sudah mati. Ini menjadi petunjuk jika Goosebumps akan berlanjut ke season 2 dan menarik untuk ditunggu apakah Isaiah yang berhasil dihidupkan kembali oleh margot itu adalah Isaiah yang asli atau sudah berubah menjadi seperti Kanduu.Â
Serial Goosebumps ini secara keseluruhan menghadirkan plot cerita yang menarik, menegangkan, dan seru. Konfliknya juga sangat seru, serta plot twist yang hampir banyak sekali terjadi. Dan jujur, serial Goosebumps menurut saya lebih bagus dan menarik ketimbang Goosebumps versi 2 film yang sudah rilis. Semoga season 2 nanti bisa menghadirkan cerita yang lebih menarik lagi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H