Mohon tunggu...
Mario Agustinus
Mario Agustinus Mohon Tunggu... Administrasi - Creating magic through words.

Born in 1995. A fan of words and pop culture.

Selanjutnya

Tutup

Filsafat

Menghitung Mundur untuk Tetap Maju

14 Oktober 2019   21:54 Diperbarui: 15 Oktober 2019   00:02 103
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Menjalani kehidupan di usia 20-an adalah perjalanan yang menyenangkan sekaligus penuh tekanan. Tugas kuliah, beban pekerjaan di kantor, masalah percintaan, kekhawatiran akan karier yang tidak berkembang, dan banyak hal lainnya seolah mengantre untuk memberikan kontribusi berupa tekanan dalam hidup. Tidak jarang tekanan yang diterima menarik kita ke titik rendah dimana kita merasa tidak bergerak maju sedikit pun, frustasi, dan bahkan depresi. Setidaknya itulah yang saya alami beberapa minggu terakhir. 

Saya setuju dengan prinsip untuk tidak pernah menahan hal baik agar tidak berhenti di diri kita sendiri tetapi meneruskannya kepada orang lain. Hal tersebutlah yang menjadi alasan saya untuk membagikan cara kecil yang menurut saya cukup membantu saya melewati minggu-minggu penuh tekanan yang melelahkan fisik dan mental saya.

Bermula dari sebuah artikel yang masih menjadi salah satu artikel favorit saya hingga kini. Dalam majalah ELLE Amerika edisi April 2019, penyanyi dan penulis lagu, Taylor Swift, diberikan kesempatan untuk tampil di cover majalah tersebut dan menulis artikel tentang 30 hal yang ia pelajari sebelum ia berusia 30 tahun. Sebuah artikel yang sangat relatable dengan kehidupan di usia 20-an. Dalam tulisannya, ia menerangkan bahwa salah satu hal yang ia pelajari adalah menghitung mundur hal-hal yang membuatnya bersemangat. "When I've gone through dark, low times, I've always found a tiny bit of relief and hope in getting a countdown app (they're free) and adding things I'm looking forward to.", ujarnya. Hal ini menarik dan menyadarkan saya bahwa salah satu hal yang membuat kita sulit untuk keluar dari masa-masa yang penuh tekanan adalah karena kita terlalu fokus pada tekanan yang sedang kita alami. Kita lupa bahwa dalam hidup ini bukan hanya tekanan saja yang terjadi. Hal-hal yang menyenangkan pun masih terjadi dalam hidup ini. Bad things happen, so do good things!

Saya mencoba mengikuti cara yang dilakukan seorang Taylor Swift. Dengan kecepatan internet masa kini, hanya butuh waktu kurang dari satu menit untuk saya mengunduh salah satu aplikasi hitung mundur atau countdown di ponsel saya. Hitungan mundur pertama yang saya buat adalah hitungan menuju hari H pernikahan salah satu rekan dekat saya semasa kuliah yang berlangsung di akhir pekan. Apakah itu bekerja? Saya tidak akan mengatakan bahwa menghitung mundur 100% mengangkat tekanan yang saya alami saat itu tapi itu membantu saya mengendurkan tekanan tersebut. Setidaknya saya punya alasan untuk bersemangat menyelesaikan pekerjaan saya karena di akhir pekan saya dapat bertemu dengan rekan-rekan semasa kuliah saya yang sudah lama tak saya jumpai. Saya jadi punya alasan untuk maju ke depan dan melalui hari-hari yang melelahkan karena saya tahu : "I have something exciting and good this weekend!".

Intinya, menghitung mundur hal-hal yang membuat saya bersemangat mengingatkan saya bahwa hidup di usia 20-an tidak melulu tentang tekanan. Hal-hal seperti bertemu dengan teman atau kekasih, pergi menonton film di akhir pekan, mendengarkan lagu baru dari musisi favorit, SMS pemberitahuan gajian, dan banyak hal menyenangkan lainnya mengantre untuk terjadi. Saya belajar untuk memahat harapan bahwa sekalipun saat ini terasa berat, akan berlalu juga dan berganti saat-saat yang menyenangkan. Angkat kepalamu, lihatlah ke depan, dan mulai melangkah kembali. Untuk pelajaran yang baik itu, rasanya saya perlu berterimakasih secara langsung kepada seorang Taylor Swift karena sudah menulis artikel yang sangat membantu. Jika anda adalah seseorang yang mempunyai koneksi untuk membuat hal tersebut terjadi, jangan segan-segan untuk menghubungi saya :)

Tinggalkan komentar anda jika anda punya cara lainnya untuk membantu kita tetap melaju di usia 20-an ini. Jangan biarkan hal baik tersebut berhenti di diri anda :)

Catatan : Jika anda berusia 20 tahun-an, saya sangat merekomendasikan anda untuk membaca artikel yang menarik ini : https://www.elle.com/culture/celebrities/a26628467/taylor-swift-30th-birthday-lessons/

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Filsafat Selengkapnya
Lihat Filsafat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun