Evaluasi kinerja yang dilakukan dalam kurun waktu tertentu juga dapat mencegah terulangnya kembali kesalahan, penyimpangan penyelewenagan, pemborosan, hambatan dan ketidakadilan.
Evaluasi dalam bentuk rapat dengan melakukan komunikasi personal tentu akan mendapatkan cara-cara yang lebih baik guna membina hal yang lebih baik, dan tentunya hasil yang di peroleh dari evaluasi nantinya idealnya akan di teruskan dalam sebuah rencana tindak lanjut.
Komunukasi personal merupakan salah satu cara melakukan evaluasi guna menciptakan suasana keterbukaan, kejujuran, partisipasi dan akuntabilitas organisasi serta meningkatkan kelancaran operasi organisasi
Komunikasi personal yang juga merupakan bagian dari pengawasan manajemen juga akan mengarahkan manajemen untuk melakukan koreksi atas masalah-masalah pencapaian kinerja yang ada dan dengan hal tersebut akan dapat menciptakan terwujudnya kepemimpinan yang bersih.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H