Karya Veronica A. Maria
Â
Gelak tawa riang jenaka
Padu suara membentuk lagu
Satu, dua, dan tiga kita seirama
Kanan, kiri kita bergandengan tangan
Riuh renyah memenuhi udara
Mencetak cerita bahagia
Cerita abadi untuk kita
Dari ujung ke ujung kita bersatu
Merengkuh asa dengan ujung sama
Lelah payah mudah patah
Selagi ambisi memenuhi diri
Coba, usaha, dan bisa
Perlahan senyum kian nyata
Senyum abadi untuk kita
Dari tak kenal kita bersua
Tatapan asing kita bercengkerama
Cakap semesta memikat hati
Membentuk rasa, rasa memiliki
Rasa abadi untuk kita
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI