Jaga jiwa raga dengan segala daya
Melawan beringasnya dunia dengan upaya
Menjadi insan cendikia penentu kemajuan negara
Jaga jiwa raga dengan berusaha
Menjadi muda-mudi berguna
Bukan bersantai berleha-leha
Dunia bukan maha pengampun
Yang mengampuni kemalasan
Merestui kebodohan
Jaga jiwa raga dengan berupaya
Menjadi pemuda pecinta bangsa
Menjadi pemudi yang peduli
Masa depan bangsa di nadimu!
28 Agustus 2024
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!