Mohon tunggu...
MARIA GORETI APMALO
MARIA GORETI APMALO Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya suka membaca

Selanjutnya

Tutup

Money

Proses Pembangunan dan Pertumbuhan Ekonomi di Indonesia

22 Mei 2022   08:42 Diperbarui: 22 Mei 2022   08:47 513
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

PEMBANGUNAN PEREKONOMIAN DI INDONESIA

Proses pembangunan dan pertumbuhan perekonomian di Inonesia

Oleh: Maria Goreti Apmalo Akuntansi 21 F

Pembangunan ekonomi adalah pertumbuhan ekonomi yang dapat menyebabkan perubahan-perubahan, terutama terjadi perubahan menurunnya tingkat pertumbuhan penduduk dan perubahan dari struktur ekonomi, baik peranannya terhadap pembentukan pendapatan nasional, maupun peranannya dalam penyediaan lapangan kerja.

Jadi yang dimaksud dengan pertumbuhan ekonomi adalah suatu proses kenaikan kapasitas produksi suatu perekonomian yang diwujudkan dalam bentuk kenaikan pendapatan nasional. Suatu negara dikatakan mengalami pertumbuhan ekonomi apabila terjadi peningkatan GNP riil di negara tersebut. 

Adapun pengukuran pendapatan nasional yang terdiri dari tiga metode yang dapat saya ambil dari ppt pelajaran Ekonomi Makro oleh Dosen Meutia Riany S.E,M,Ak  yakni:

  • Metode pengeluaran
  • Metode pengeluaran adalah keseluruhan pengeluaran agregate, berupa penjumlahan dari konsumen nasional (C), Investasi nasional (I), Government expenditure (G), Export (X), dan Import (M).
  • Metode penerimaan
  • Metode penerimaan adalah keseluruhan penerimaan setiap warga negara pemilik factor produksi tanah, tenaga kerja, madal, keahlian / kewirausahaan yang berupa kompensasi sewa, upah, bunga, laba pada tahun tertentu.
  • Metode produksi
  • Metode produksi adalah pengukuran keseluruhan produksi nasional dengan menjumlahkan seluruh nilai tambah yang biasanya terdiri dari 10 s/d 11 sektor atau lapangan usaha pada tahun tertentu.

Bagaimana pertumbuhan ekonomi di Indonesia?

Berbicara mengenai pertumbuhan perekonomian di Indonesia, kita tidak terlepas dari sejarah berdirinya Negara Repoblik Indonesia. Bagaimana perjuangan para tokoh, pahlawan, para pejuang kemerdekaan hingga berkembang dan bertumbuh dari hari ke hari hingga saat ini. Oleh karena itu mari kita melihat kondisi perekonomian di Indonesia pada awal kemerdekaan.

Kondisi ekonomi pada masa awal kemerdekaan sangat memprihatinkan karena inflasi, belum mempunyai mata uang Repoblik Indonesia. Peredaran mata uang asing dan kas negara kosong. Secara politik keadaan Indonesia diawal kemerdekaan belum mapan, terjadi ketegangan, kekacauan dan berbagai insiden. Dengan demikian kondisi awal Indonesia pada bidang ekonomi sangatlah memprihatinkan sehingga Indonesia pada masa awal kemerdekaan hidup dibawah garis kemiskinan. Akan tetapi atas kerja keras, para pejuang kemanusiaan dari hari ke hari, dengan gigih terus berjuang, untuk menumbuhkan ekonomi di Negara Indonesia tercinta ini.

Negara indonesia dikenal sebagai negara yang kaya akan sumber daya alam. Seperti tambang emas, gas alam, minyak bumi, tambang batu bara, rempah-rempah hingga kekayaan bawah alam laut yang melimpah. Walau demikian, masyarakat di Indonesia masih miskin. Mengapa? Karena kekayaan alam tersebut kurang dimanfaatkan secara baik dan benar. Negara Indonesia masih  memiliki kelemahan pada sumber daya manusia. Indonesia masih memiliki kesulitan dalam mempersiapkan Sumber Daya Manusia yang berkualitas, yang memiliki kemampuan produktif, inovatif, kreatif, dan disiplin serta memiliki kepribadian yang baik.

Akan tetapi, Indonesia tdak tinggal diam. Negara Indonesia mulai belajar dengan negara-negara maju. Demi meningkatkan kemampuan dan pengetahuan didalam menggunakan dan memanfaatkan kekayaan alam yang ada di Indonesia. Perjuangan yang gigih tiada henti. Belajar terus menerus dan bekerja keras. Seperti pepatah mengatakan " Hasil tidak menghianati proses."

Pada tahun 2021 Ekonomi di Indonesia mengalami peningkatan atau pertumbuhan sebesar 3,69 %, lebih tinggi disbanding pencapaian di tahun 2020 yang mengalami kontraksi pertumbuhan sebesar 2,07 %. Hal ini dapat diketahui bahwa perkembangan tersebut dari sisi produksi pertumbuhan tertinggi terjadi pada lapangan usaha.jasa kesehatan dan kegiatan social sebesar 10,46% sedangkan dari sisi pengeluaran pertumbuhan tertinggi dicapai oleh komponen ekspor barang dan jasa sebesar 24,04%

Setelah terkendalinya varian delta dan dan meningkatnya aktivitas ekonomi masyarakat, ekonomi Indonesia berhasil melanjutkan pertumbuhan positif di Triwulan IV-2021 SEBESAR 5,02% (yoy).

Di sini dapat kita lihat apa saja yang menunjukan bahwa di sebuah daerah  memiliki pertumbuhan ekonomi yang baik:

Adanya laju pertumbuhan penduduk dan produk perkapita yang sangat cepat.

Perkembangan produktivitas masyarakat.

Pertumbuhan tingkat struktural yang melesat.

Tingkat urbanisasi yang tinggi.

Dengan demikian, proses perkembangan dan pertumbuhan perekonomian di Indonesia, semakin berkembang dan meningkat kearah yang lebih baik demi kesejahteraan masyarakat. Seperti yang kita ketahui bahwa adanya Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) disetiap daerah. Hal ini sangat membantu meningkatkan adanya pemsukan atau pendapatan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun