Dunia bisnis yang kian hari kian kompetitif membuat para pebisnis memutar otak untuk mencari cara dalam mempertahankan eksistensi bisnis mereka. Setiap perusahaan pasti ingin melebarkan sayap serta menjangkau konsumen yang lebih luas. Kehadiran brand menjadi sebuah asset yang penting dalam strategi pemasaran guna menghadapi persaingan yang ketat pada lini produk yang sama. Dapat dikatakan brand menyangkut image atau presepsi konsumen terhadap suatu produk yang membedakannya dengan kompetitornya. Brand menunjukan reputasi, image atau citra perusahaan yang akan membuat daya tarik tersendiri bagi para konsumen untuk memilihnya.
Dari gambar diatas dapat kita lihat, sebuah cup kopi tanpa brand dihargai jauh lebih murah dari pada cup kopi dengan logo Starbuck. Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa kekuatan sebuah brand memberikan pengaruh yang besar dan signifikan terhadap sebuah produk mulai dari nilai jual hingga citra dari brand itu sendiri. Brand dapat menunjukan sisi keunikan sebuah bisnis. Brand image yang baik akan menciptakan loyalitas konsumen. Dari loyalitas konsumen itulah sebuah brand yang sudah kuat atau mapan dapat dengan mudah dikenal oleh para konsumennya. Hal inilah yang dapat dimanfaatkan oleh para pebisnis guna menjangkau pangsa pasar yang lebih luas, meraup keuntungan, serta menjaga eksistensinya. Penerapan Brand Extension dapat menjadi salah satu langkah strategis.
Menurut Kotler dan Keller (2009) brand extension merupakan suatu strategi yang dilakukan untuk meluncurkan suatu produk dalam kategori baru dengan menggunakan merek yang sudah ada. Istilah brand extension juga dikenal sebagai brand stretching. Strategi kesuksesan di balik brand extension adalah menggunakan ekuitas merek perusahaan yang sudah mapan untuk membantu meluncurkan produk terbarunya. Hal ini memungkinkan perusahaan untuk meningkatkan kesadaran merek dan ekuitas mereka untuk menciptakan lebih banyak aliran pendapatan. Perusahaan mengandalkan loyalitas merek dari pelanggannya saat ini, yang diharapkan akan membuat mereka lebih mudah menerima penawaran produk baru dari merek yang sama. Jika berhasil, brand extension dapat membantu perusahaan mencapai demografi baru, memperluas basis pelanggannya, meningkatkan penjualan, dan meningkatkan margin keuntungan secara keseluruhan.
Menciptakan suatu produk baru di pasar memang tidak mudah, kompetisi yang dilakukan dengan para pesaing juga menjadi faktor yang mampu memicu banyak perusahaan dengan merek terkenal agar bisa selalu berinovasi dan meningkatkan kreativitasnya dalam membuat produk baru lainnya. Meluncurkan suatu produk baru dapat menjadi suatu strategi pertumbuhan yang atraktif dan karena itu, hal ini menjadi sebuah pilihan strategic yang di ambil perusahaan, tetapi langkah ini bukan berarti tanpa risiko. Untuk mengurangi tingkat risiko ketika meluncurkan suatu produk baru dapat dilakukan dengan cara penerapan strategi ekstensi merek (brand extension).Â
Popularitas, reputasi, dan loyalitas merek yang terkait dengan produk terkenal dimanfaatkan pebisnis untuk meluncurkan produk baru dengan brand extension. Brand extension yang dilakukan suatu perusahaan harus sejalan dengan citra perusahaan atau berhubungan dengan produk utama dari perusahaan tersebut. Penerapan brand extension dapat meningkatkan atau menurunkan ekuitas dari merek induk (reciprocal effects).
Terdapat empat hal yang perlu dipertimbangkan apakah brand extension cocok dengan brand induk, antara lain:
1.Relevansi, berkaitan dengan sejauh mana atribut brand inti relevan atau penting untuk kategori brand extension. Hal ini dirasa penting karena dapat meningkatkan nilai perusahaan di mata masyarakat, kompetitor, serta mitra bisnis.
2.Pengakuan, berkaitan dengan pemahaman oleh konsumen terkait alasan mengapa dilakukannya brand extension.
3.Kredibilitas, berkaitan dengan kepercayaan konsumen akan sebuah brand terhadap kapabilitas perluasan jaringan bisnis.
4.Transfer, berkaitan dengan persepsi kemampuan dan pengalaman sebuah brand yang dirasakan konsumen yang kemudian ditransfer pada brand extension.
Saat ini brand extension merupakan konsep paling populer yang digunakan merek terkenal untuk memperkenalkan produk baru dalam kategori produk yang berbeda. Penggunaan konsep ini bertujuan agar konsumen tidak merasa asing dengan produk baru yang di tawarkan dan dengan merek yang sudah terkenal dan terpercaya dapat mendorong penjualan. Selain itu dengan strategi ekstensi dapat mengurangi biaya untuk memperkenalkan produk baru dan meningkatkan peluang kesuksesan.
Saat ini sudah banyak perusahaan besar yang menerapkan brand extension, salah satunya ialah perusahaan Colgate-Palmolive. Colgate-Palmolive adalah sebuah perusahaan barang konsumen Amerika yang utamanya menjual produk-produk higenitas mulut. Selain pasta gigi sebagai produk utama, Colgate melakukan brand extension dengan meluncurkan berbagai produk komplementer seperti sikat gigi, obat kumur, dan pisau cukur. Colgate memanfaatkan brand imagenya untuk masuk ke berbagai pangsa pasar berbeda, namun tetap dalam kategori produk sejenis. Langkah ini merupakan cara yang bijak dan sukses bagi Colgate untuk tetap mempertahankan eksistensinya sebagai produk perawatan mulut. Namun Colgate juga pernah meluncurkan Colgate Kitchen, akan tetapi brand extension yang dilakukan ini gagal terutama karena penjualan makanan beku sangat kontras dengan identitas merek Colgate. Hal ini dikarenakan para konsumen sudah mengaitkan nama merek dengan perawatan gigi dan mulut, sehingga sulit bagi mereka untuk melihat perusahaan secara berbeda.
Dari Colgate kita dapat belajar bahwa brand extension dapat menjadi boomerang bagi perusahaan apabila salah menerapkan strategi. Agar brand extension yang diterapkan dapat berhasil, harus ada hubungan yang berkesinambungan antara produk asli dan item yang baru akan diluncurkan. Â Brand extension yang efektif memungkinkan perusahaan untuk mendiversifikasi penawaran mereka, meningkatkan pangsa pasar, menciptakan aliran pendapatan baru, serta memberikan perusahaan keunggulan kompetitif atas para pesaingnya yang tidak menawarkan produk serupa. Â
Namun perlu diingat brand extension juga memiliki kelemahan seperti timbulnya persepsi negatif konsumen terhadap produk-produk dengan merek sama apabila produk baru yang diluncurkan gagal di pasaran, serta adanya risiko brand dillution yang mana merupakan pemakaian nama merek secara berlebihan (overuse) sehingga mengurangi value-nya sendiri. Biasanya hal ini terjadi dikarenakan produk baru yang dihasilkan dari brand extension tersebut tidak sesuai dengan citra atau nilai yang dijunjung, atau tidak sesuai dengan produk utama sebuah brand. Hal ini bahkan dapat merugikan parent brand atau merek induk serta perusahaan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H