Saya membagikan info yang saya dapat ketika mengikuti sosialisaisi dari BPOM Â mengenai bagaimana menggunakan obat tradisional. Biar kita tidak salahgunakan.Â
Menurut Badan POM, obat tradisional seperti: jamu, obat herbal terstandar dan fitofarmaka, dll. Bagaimana kita dapat menggunakan obat tradisional:
1. Konsultasi dan periksalah kondisi sebelum mengkonsumsi obat tradisional, terutama untuk ibu hamil, menyusui, dan penderita penyakit kronis, misalnya hipertensi, diabetes, atau jantung
2. Gunakan obat tradisional yang sudah beregistrasi BPOM (POM TR/POM HT/POM FF atau POM TI diikuti dengan 9 digit angka)
3. Perhatikan label dan kemasan
4. Baca petunjuk penggunaan
5. Pastikan kemasan tidak rusak
6. Apabila sedang menggunakan obat konvensional, berikan tenggang waktu 2-3 jam sebelum mengkonsumsi obat tradisionalÂ
9. Simpan obat tradisional di tempat yang sejuk, terlindung dari sinar matahari langsung
10. Obat tradisional tidak.boleh memgandung bahan kimia obat
11. Obat tradisional secara umum tidak memberikan efek instan, waspadailah obat tradisional yang menjanjikan efek instan
12. Jangan mengkonsumsi obat tradisional yang telah dilarang beredar oleh BPOM
Semoga bermanfaat
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H