Mohon tunggu...
Marahalim Siagian
Marahalim Siagian Mohon Tunggu... Konsultan - Konsultan-sosial and forest protection specialist

Homo Sapiens

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Barang-barang Kecil Sering Raib, Siapa Pelakunya?

6 Maret 2021   11:43 Diperbarui: 6 Maret 2021   20:33 505
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Suatu kali, saya menjemur kursi tamu sambil membersihkan debunya. Kursi tamu sederhana kami itu diletakkan di depan tivi dan sangat intensif digunakan oleh keluarga. Tempat anak-anak dan istri saat menonton atau mengerjakan PR (pekerjaan rumah) sekolahnya sambil menontot tivi.

Saat membersihkan debunya (dipukul-pukul dengan rotan) saya merogoh lipatan-lipan kursi,  terutama pada bagian lipatan di bawah sandaranya. Mulai dari tepi, jari tangan saya menemukan beberapa benda mencurikanan. 

Pertama, saya merogoh dan mengeluarkan bungkus permen. Geser sedikit ke samping, dapat lagi cottun bud. Geser lagi, dapat pinset.

Pindah ke kursi panjang. Saat dirogoh lipatannya, dapat bed nama anak yang sempat hilang, gunting kuku, peniti, mancis, hingga penggaris setengah lingkaran.

Benda-benda kecil namun bermanfaat yang sering raib di rumah (Marahalim Siagian)
Benda-benda kecil namun bermanfaat yang sering raib di rumah (Marahalim Siagian)
Astaga, ternyata kursi tamu inilah yang menelan benda-benda kecil yang sempat raib itu. Saya bahkan menemukan tiga biji pinset karena pinset adalah benda yang paling sering raib di rumah kami.

Kursi tamu itu memang cukup jarang dikeluarkan dari ruang tamu untuk dijemur. Biasanya dibersihak ala kadarnya dengan menyikat permukaan kursi serta menyeka noda dengan kain lap yang timbul saat anak-anak  tidak sengaja menumpahkan es krim. Seketika, misteri terpecahkan.

Jika pembaca pernah atau sering mengalami seperti apa yang kami alami, cobalah memeriksa lipatan kursi tamu, mungkin anda akan menemukan benda-benda kecil yang pernah raib itu. ***

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun