Mohon tunggu...
Marahalim Siagian
Marahalim Siagian Mohon Tunggu... Konsultan - Konsultan-sosial and forest protection specialist

Homo Sapiens

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Kurma, Tahilu, dan Almarhum Leni

4 Mei 2020   02:22 Diperbarui: 4 Mei 2020   14:16 518
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sebenarnya saya menghitung cermat logistik yang kami bawa dalam ekspedisi Polahi ke interior Hutan Nantu, Suaka Marga Satwa Nantu (Pengunungan Boliyohuto) empat tahun yang lalu. 

Ditambah dengan ikan sogili (sidat) yang kami beli dari keluarga Tahilu untuk dimakan bersama, mustinya logistik kami cukup. Nyatanya logistik itu cepat menipis.

Penulis di pondok Polahi saat memimpin ekspedisi Polahi tahun 2017 (Dokpri)
Penulis di pondok Polahi saat memimpin ekspedisi Polahi tahun 2017 (Dokpri)

Lebih jauh tentang komunitas Polahi di Gorontalo dapat dibaca pada artikel saya pada Kompasiana.

Namun kami punya alternatif. Bisa makan ubi kayu, labu, daun ubi kayu, membuat perangkap ikan, barangkali jamur dicari jika keadaan terpaksa. Ikan kaleng sarden, mie instan, roti, itu adalah jenis logistik yang cepat lunas.

Kelompok Tahilu di Sungai Hatibi, pegunungan Boliyohuto--kawasan Suka Margasatwa Nantu, Gorontalo (Doc. Marahalim Siagian)
Kelompok Tahilu di Sungai Hatibi, pegunungan Boliyohuto--kawasan Suka Margasatwa Nantu, Gorontalo (Doc. Marahalim Siagian)
Saya sengaja menyimpan dua bungkus kurma untuk jaga-jaga dalam tas pribadi saya. Selama hampir dua pekan dalam ekpedisi Polahi, kami akhirnya (terpaksa) ke luar hutan bersama keluarga Polahi (Tahilu dan keluarganya) tepat pada hari dimana sedang ada hari pasar di desa.

Berangkat dari pondoknya di tepi Sungai Hatibi, Tahilu mempersilakan kami berjalan duluan. Dia sendiri akan menyusul dengan anak bininya. Dua anaknya masih cukup kecil, sedangkan dua orang lagi sudah beranjak remaja (2 pria dan 2 perempuan).

Mungkin ada sekitar satu jam kami mendahului mereka. Nyatanya, mereka dapat menyalip kami di tengah perjalanan, padahal ada anak kecil berjalan bersama mereka.

Menjelang pendakian bukit terakhir, sebelum jalan menurun yang monoton hampir vertikal serta licin, kami bersitirahat di sebuah anak sungai.

Ada lapangan kecil di sekitar tempat itu, bekas bivak kami sebelumnya. Dalam hitungan saya, selambatnya-lambatnya kami sudah ada di desa sore hari. Maka saya mengeluarkan "jimat" buah kurma itu untuk dimakan bersama.

Saya mengeluarkan buah kurma dari tas dan membaginya rata. Buah kurma itu bukan buah kurma yang terbaik, permukaan bijinya sudah keriput. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun