Desa Jetis yang berada di Kabupaten Bondowoso ini menyelenggarakan pawai budaya atau lebih dikenal secara umum dengan sebutan karnaval untuk pertama kalinya. Karnaval ini diselenggarakan dalam memeriahkan HUT RI ke-78. Karnaval ini dilaksanakan pada Minggu, 13 Agustus 2023 mulai pukul 10.00 hingga pukul 17.00 WIB.Â
Kegiatan ini diinisiasi oleh Saibudin Hakim selaku Kepala Desa Jetis dengan bantuan KKN UMD UNEJ sebagai panitia penyelenggara. Dari perencanaan hingga hari H, KKN UMD UNEJ Kelompok 14 bertanggung jawab secara penuh dibantu dengan perangkat desa. Acara ini diketuai oleh Pak Dodik  Kurniawan selaku perangkat desa dengan jajaran kepanitiaan yang diisi oleh mahasiswa KKN UNEJ Kelompok 14 yang masing-masing bertanggung jawab sebagai wakil ketua, sekretaris, bendahara dan mengisi formasi seksi yang ada. Acara berlangsung meriah ditambah dengan penampilan (display) dari para pemain membuat semakin semaraknya HUT RI tahun ini.
Peserta karnaval adalah warga masing-masing RT (Rukun Tetangga) yang berjumlah 23 RT. Setiap RT minimal wajib mengeluarkan 30 orang kecuali RT 23 dikarenakan jumlah warga yang lebih sedikit dibandingkan RT lainnya. Pada pukul 09.00 WIB peserta mulai berdatangan dari segala arah. Mulai dari Dusun Karang gilih, Kramat, Krajan, Gading, Blok Masjid, dll. Pada pukul 10.00 WIB mulai acara karnaval yang diawali dengan ceremonial berupa sambutan dari ketua pelaksana dan kepala desa Jetis. Pada pukul 10.15 WIB peserta karnaval dengan nomor urut 1 mulai berjalan menyusuri rute yang telah ditentukan panitia.
Masyarakat sangat antusias dalam karnaval ini. Hampir setiap RT menampilkan penampilan yang sangat kental budaya bangsa. Mulai dari budaya Aceh, Sumatra, Jawa, dan Bali. Selain dari peserta karnaval, masyarakat banyak yang berjualan di sepanjang jalan rute karnaval. Mereka juga melihat dan menyemangati peserta karnaval di sepanjang jalan.
Selain untuk memeriahkan HUT RI ke-78, kegiatan karnaval atau pawai budaya bertujuan memperkenalkan keanekaragaman budaya nusantara kepada masyarakat khususnya warga desa jetis. Dengan diadakannya acara ini, diharapkan dapat menumbuhkan sikap cinta tanah air, melestarikan kebudayaan, dan saling menghormati antarsesama.
KKN UMD UNEJ 14
DPL : Dr. Rokhani., SP. M.Si.
Anggota :Â
-Zakirin Manzhila Nurilma
-Aprilia Dian Ayu Pramesti
-Moh. Ruli Alfian
-Evi Dahlia
-Hauzan Nafis Robbani
-Galuh Prasasti Isbach
-Hafizhaz Wihdatul Ummah
-Annisa Rosdianti
-Jakfar Sadiq
-Mulia Dwi Nur Apriliyani
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H