Mohon tunggu...
M. Anshari Akbar
M. Anshari Akbar Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat Sepakbola

Penikmat Sepakbola

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Epic Comeback! Liverpool Kalahkan Newcastle United dengan 10 Pemain

28 Agustus 2023   15:30 Diperbarui: 28 Agustus 2023   15:36 306
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mohamed Salah. (via gettyimages.com)

Pada akhir pekan kemarin Liga Premier Inggris menggelar pekan ketiga. Beberapa laga menarik tersaji salah satunya pertandingan antara Newcastle United melawan Liverpool.

Newcastle United kembali menjadi kekuatan baru di Liga Premier Inggris musim ini. Setelah diakuisisi oleh pihak Arab Saudi, performa Newcastle United terus menanjak naik. Bahkan musim lalu finish di posisi 4 klasemen akhir, sehingga berhak untuk tampil di Liga Champions Eropa musim ini.

Sedangkan Liverpool selalu menjadi sorotan pada setiap musim kompetisi. Pada awal musim ini Liverpool berani mengganti semua pemain inti di lini tengah dengan pemain baru. Hal ini patut ditunggu kelanjutannya, apakah akan kembali ke papan atas Liga Premier Inggris atau malah akan mengalami penurunan.

Pertandingan antara Newcastle United melawan Liverpool kali ini berlangsung di markas Newcastle United yaitu di St. James' Park, Newcastle upon Tyne, Britania Raya. Laga ini dipimpin oleh wasit John Brooks dan dihadiri oleh 52.214 penonton.

Dari jalannya laga, tim tuan rumah Newcastle United mampu mendominasi sebagian besar parameter statistik. Dalam hal penguasaan bola, Newcastle United menguasai 60%, berbanding 40% penguasaan bola oleh Liverpool.

Kemudian dari sisi jumlah tembakan ke gawang, Newcastle United juga unggul dengan melepaskan 8 kali tembakan ke gawang on target. Sedangkan Liverpool melepaskan 4 kali tembakan ke gawang on target.

Selain itu, Newcastle United juga unggul dalam hal expected goals atau peluang tembakan menjadi sebuah gol yaitu 1,99. Sedangkan Liverpool mendapatkan poin expected golas hanya 0,88.

Keunggulan secara statistik ini tidak terlepas dari komposisi pemain dalam lapangan. Sejak menit ke 28, Liverpool bermain dengan 10 orang pemain setelah Virgil van Dijk mendapatkan kartu merah langsung dari wasit.

Akan tetapi, meski bermain dengan 10 pemain dan kalah dalam hal statistik, Liverpool secara mengejutkan mampu membalikkan keadaan dan menang atas tuan rumah Newcastle United.

Skor akhir pada laga ini adalah 2-1 untuk kemenangan tim tamu Liverpool atas tuan rumah Newcastle United. Dua gol Liverpool dicetak oleh Darwin Nunez pada menit ke 81 dan menit ke 90+3. Sedangkan 1 gol Newcastle United dicetak oleh Anthony Gordon pada menit 25.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun