Mohon tunggu...
M. Anshari Akbar
M. Anshari Akbar Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat Sepakbola

Penikmat Sepakbola

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kalahkan Almeria, Real Madrid Kokoh di Puncak Klasemen

21 Agustus 2023   06:00 Diperbarui: 21 Agustus 2023   06:43 225
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Aurelien Tchouameni. (via gettyimages.com)

Kemenangan atas Almeria ini merupakan kemenangan kedua Real Madrid setelah pekan lalu mengalahkan Athletic Bilbao. Dan mengantarkan Real Madrid menampati puncak klasemen sementara dengan poin 6.

Dilansir dari laman Fotmob.com, ada beberapa pemain Real Madrid yang tampil apik pada laga ini, antara lain.

1. Jude Bellingham

Jude Bellingham. (via eurosport.com)
Jude Bellingham. (via eurosport.com)

Pemain 20 tahun ini didatangkan oleh Real Madrid dari Borussia Dortmund pada awal musim ini dan diproyeksikan untuk menjadi andalan di lini tengah tim. Pada laga melawan Almeria, Bellingham dijadikan sebagai gelandang serang tengah dan tampil luar biasa. Pemain timnas Inggris ini mampu mencetak 2 gol dan menyumbang 1 asis. Rating untuk Jude Bellingham adalah 9,3 dan menjadi Man of the Match.

2. Toni Kroos

Toni Kroos. (via madriduniversal.com)
Toni Kroos. (via madriduniversal.com)

Pemain 33 tahun ini masih menjadi andalan di lini tengah Real Madrid dan tampil sangat konsisten. Kehadiran Kroos akan sangat berguna bagi pemain muda Real Madrid. Kroos menjadi gelandang tengah pada laga melawan Almeria dan mampu mencatatkan 14 kali umpan terobosan, mengkreasikan 4 kali peluang emas, dan menyumbang 1 asis. Rating untuk Toni Kroos adalah 8,3.

3. Aurelien Tchouameni

Aurelien Tchouameni. (via gettyimages.com)
Aurelien Tchouameni. (via gettyimages.com)

Pemain 23 tahun ini didatangkan Real Madrid dari AS Monaco awal musim lalu dan langsung tampil apik dengan menggantikan peran Casemiro yang hengkang ke Manchester United musim lalu. Tchouameni tampil luar biasa pada laga melawan Almeria dengan membukukan 15 kali umpan terobosan, melakukan 3 kali sapuan, dan 6 kali duel udara. Rating untuk Aurelien Tchouameni adalah 8,1.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun