Pemain 23 tahun ini bisa bermain pada posisi gelandang tengah maupun gelandang bertahan. Pepelu merupakan lulusan asli dari akademi Levante. Sempat dipinjamkan ke beberapa klub, awal musim ini Pepelu menjadi andalan lini tengah Levante.
Melawan Atletico Madrid, Pepelu bermain pada posisi gelandang tengah dan bertugas memutus serangan lawan. Pepelu mencatatkan 3 kali intersepsi, 3 kali duel udara, 6 kali umpan panjang, dan 2 kali umpan kunci. Rating untuk Pepelu adalah 7,3.
3. Gonzalo Melero
Pemain 28 tahun yang bermain pada posisi gelandang tengah, gelandang serang, dan gelandang bertahan ini merupakan lulusan dari akademi Real Madrid Castilala. Sejak musim 2019/2020, Melero bergabung dengan Levante.
Pemain yang memiliki kekuatan pada tembakan jarak jauh ini menjadi gelandang tengah ketika melawan Atletico Madrid. Melero membukukan 1 kali tembakan ke gawang dan mencetak gol kemenangan Levante. Rating untuk Gonzalo Melero adalah 7,3.
4. Rober Pier
Pemain 27 tahun yang berposisi sebagai bek tengah ini cukup versatile karena bisa bermain sebagai gelandang dan juga bek sayap. Pier merupakan lulusan akademi Deportivo La Coruna. Namun sejak September 2019, resmi menjadi pemain Levante.
Melawan Atletico Madrid, Pier menjadi bek tengah bersama Oscar Duarte dan Martin Caceres. Pier tampil kokoh dengan membukukan 4 kali clearances, 6 kali duel udara, 8 kali duel darat, dan 12 kali umpan panjang. Rating untuk Rober Pier adalah 7,2.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H