Mohon tunggu...
M. Anshari Akbar
M. Anshari Akbar Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat Sepakbola

Penikmat Sepakbola

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

West Ham United Bangkit! Kalahkan Tuan Rumah Leeds United

26 September 2021   20:36 Diperbarui: 26 September 2021   21:21 329
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
West Ham United merayakan kemenangan atas Leeds United. (via ca.movies.yahoo.com)

Akhir pekan ini, Liga Premier Inggris kembali bergulir yaitu memainkan pekan keenam. Salah satu laga menarik pada pekan keenam ini adalah pertandingan antara Leeds United melawan West Ham United.

Leeds United merupakan klub promosi pada musim lalu yang berhasil bertahan dan kembali tampil di Liga Premier Inggris musim ini. Selain itu, Leeds United juga cukup menyusahkan klub besar Inggris musim lalu.

Sehingga akan sangat menarik melihat perjalanan Leeds United musim ini. Apalagi dengan adanya beberapa klub promosi yang mulai menunjukkan tajinya musim ini seperti Watford dan Brentford.

Sedangkan lawannya West Ham United, kembali tampil konsisten musim ini. Pada musim lalu, West Ham United hampir finish di zona Liga Champions, namun harus puas finish di posisi 6 klasemen akhir.

Pada musim ini, West Ham United kembali menunjukkan kualitasnya. West Ham United diprediksi akan sangat merepotkan klub-klub besar Liga Premier Inggris musim ini.

Laga antara Leeds United melawan West Ham United berlangsung di markas Leeds United yaitu di Elland Road, Kota Leeds, Inggris. Laga ini dipimpin oleh wasit Kevin Friend.

Dari jalannya laga, tuan rumah Leeds United mampu mendominasi permainan yaitu menguasai 54% penguasaan bola. Sedangkan West Ham United menguasai 46% penguasaan bola.

Namun West Ham United mampu melepaskan 7 kali tembakan ke gawang yang on target. Sedangkan Leeds United melepaskan 5 kali tembakan ke gawang yang on target.

Sebenarnya laga kedua tim cukup berimbang, namun West Ham United mampu mencuri gol di menit-menit akhir pertandingan dan memenangkan pertandingan.

Hasil pertandingan adalah West Ham United menang dengan skor 2-1 atas tuan rumah Leeds United. Gol West Ham United dicetak oleh Michail Antonio menit ke 90 dan gol bunuh diri dari Junior Firpo pada menit ke 67. Sedangkan gol dari Leeds United dicetak oleh Raphinha pada menit ke 19.

Kemenangan ini membuat West Ham United menempati posisi 7 klasemen sementara Liga Premier Inggris. Sedangkan Leeds United tertahan di posisi 18 klasemen.

Dilansir dari laman SofaScore.com, ada beberapa pemain West Ham United yang tampil apik pada laga ini, antara lain.

1. Michail Antonio

Michail Antonio. (via skysports.com)
Michail Antonio. (via skysports.com)

Pemain 31 tahun yang berposisi sebagai striker ini kembali menunjukkan konsistensinya pada musim ini. Antonio sempat terpinggirkan beberapa musim lalu, karena mengalami penurunan performa.

Melawan Leeds United, Antonio kembali menjadi starter pada posisi striker tunggal. Antonio mampu mencatatkan 7 kali tembakan ke gawang, melakukan 8 kali duel udara, dan mencetak 1 gol. Rating untuk Michail Antonio adalah 8,6 dan menjadi Man of the Match.

2. Said Benrahma

Said Benrahma. (via Getty Images)
Said Benrahma. (via Getty Images)

Pemain 26 tahun ini cukup versatile di lini depan tim. Pemain timnas Aljazair ini menjadi andalan West Ham United setelah direkrut dari Brentford pada awal musim lalu.

Ketika melawan Leeds united, Said Benrahma dimainkan sebagai gelandang serang kiri. Said Benrahma mampu tampil baik dengan mencatatkan 7 kali dribble bola, 5 kali tembakan ke gawang, dan 3 kali umpan kunci. Rating untuk Said Benrahma adalah 7,6.

3. Vladimir Coufal

Vladimir Coufal. (via Getty Images)
Vladimir Coufal. (via Getty Images)

Pemain 29 tahun yang berposisi sebagai bek kanan ini menjadi salah satu pemain yang sangat menonjol di skuad West Ham United pada musim lalu. Coufal langsung menjadi andalan tim sejak awal musim lalu.

Setelah menjadi andalan tim, Coufal menjadi starter pada laga melawan Leeds United. Coufal mampu tampil baik dengan membukukan 10 kali umpan panjang dan menyumbang 3 kali umpan kunci. Rating untuk Vladimir Coufal adalah 7,3.

4. Aaron Cresswell

Aaron Cresswell. (via yorkshireeveningpost.co.uk)
Aaron Cresswell. (via yorkshireeveningpost.co.uk)

Pemain 31 tahun yang berposisi sebagai bek kiri ini merupakan salah satu pemain yang cukup lama bermain untuk West Ham United. Cresswell menjadi andalan West Ham United sejak musim 2014/2015 lalu.

Melawan Leeds United, Aaron Cresswell kembali menjadi andalan di posisi bek kiri. Cresswell tampil apik dengan membukukan 9 kali umpan silang, 6 kali umpan panjang, dan menyumbang 2 kali umpan kunci. Rating untuk Aaron Cresswell adalah 7,3.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun