Mohon tunggu...
M. Anshari Akbar
M. Anshari Akbar Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat Sepakbola

Penikmat Sepakbola

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Big Match: Tottenham Hotspur Kalahkan Juara Bertahan Manchester City

17 Agustus 2021   18:05 Diperbarui: 17 Agustus 2021   18:03 230
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lucas Moura. (via acehfootball.net)

Namun Tottenham Hotspur yang mengandalkan skema lini pertahanan yang rapat dengan mengandalkan serangan balik, mampu tampil lebih efektif dibandingkan dengan tamunya Manchester City.

Hasilnya, Tottenham Hotspur menang tipis dengan skor 1-0 atas tamunya Manchester City, melalui gol tunggal yang dicetak oleh Son Heung Min pada menit ke 55.

Kemenangan ini menegaskan bahwa Tottenham Hotspur tidak pernah kalah dari Manchester City, ketika bertanding di kandang mereka sejak akhir musim 2018/2019 lalu.

Dilansir dari laman SofaScore.com, terdapat beberapa pemain Tottenham Hotspur yang tampil menonjol pada laga kali ini, di antaranya.

1. Son Heung Min

Son Heung Min. (via acehfootball.net)
Son Heung Min. (via acehfootball.net)

Pemain 29 tahun ini merupakan salah satu pemain yang paling konsisten bersama Tottenham Hotspur. Son bahkan mengalami peningkatan performa pada akhir musim lalu. Son juga cukup versatile di lini serang tim.

Pada laga melawan Manchester City, Son dijadikan sebagai striker tengah menggantikan peran Harry Kane. Son tampil apik dengan mencatatkan 5 kali tembakan ke gawang, melakukan 9 kali duel udara, dan mencetak 1 gol. Rating untuk Son Heung Min adalah 7,7.

2. Hugo Lloris

Hugo Lloris. (via sbnation.com)
Hugo Lloris. (via sbnation.com)

Penjaga gawang berusia 34 tahun ini merupakan pemain yang sudah berseragam Tottenham Hotspur sejak musim 2012/2013 lalu. Sejak saat itu, posisi Lloris di bawah mistar gawang tidak pernah tergantikan. Bahkan saat ini Lloris menjadi kapten tim.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun