Mohon tunggu...
M. Anshari Akbar
M. Anshari Akbar Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat Sepakbola

Penikmat Sepakbola

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

6 Pemain Ini Punya Klub Baru Musim Depan

4 Agustus 2021   20:50 Diperbarui: 4 Agustus 2021   21:01 318
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ben White, rekrutan baru Arsenal. (via premierleaguenewsnow.com)

Pada saat ini klub sepakbola eropa sedang gencar melakukan uji coba untuk mematangkan skuad menjelang dimulainya kompetisi resmi. Hal ini menjadi penting untuk mengembalikan fisik serta mental para pemain.

Selain itu, manajemen klub juga sambil melakukan evaluasi terhadap kondisi atau komposisi skuad. Evaluasi dilakukan agar mengetahui kebutuhan tim sesuai dengan target yang akan dicapai selama musim depan.

Dalam melakukan evaluasi, biasanya ada pemain yang sedang diincar di bursa transfer untuk memperkuat kebutuhan tim. Namun manajemen klub juga melakukan penjualan pemain yang dinilai tidak mampu tampil baik untuk tim.

Beberapa hari menjelang digelarnya kompetisi domestik masing-masing negara, sudah banyak proses transfer pemain yang dinilai cukup melibatkan beberapa nama besar serta klub besar.

Biasanya, satu bulan terakhir pada masa pembukaan bursa transfer musim panas atau bulan Agustus, merupakan bulan yang sibuk bagi semua tim untuk beraktivitas di jendela transfer.

Saat ini ada beberapa pemain yang dalam beberapa hari terakhir ini memiliki klub baru. Berikut review beberapa pemain yang akhirnya memiliki klub baru musim depan.

1. Sergi Gomez

Sergi Gomez. (via tribuna.com)
Sergi Gomez. (via tribuna.com)

Pemain 29 tahun ini merupakan salah satu pemain yang cukup versatile di lini pertahanan. Gomez bisa bermain pada posisi bek tengah, bek kanan, dan bek kiri. Sempat bersinar bersama Celta Vigo, Gomez mengalami penurunan performa bersama Sevilla.

Pemain yang pernah menimba ilmu di akademi Barcelona ini, akhirnya hengkang dari Sevilla pada bursa musim panas ini. Sergi Gomez akan bermain untuk Espanyol musim depan setelah dibeli dari Sevilla dengan mahar 1 juta euro.

2. Grzegorz Krychowiak

Grzegorz Krychowiak. (via transfermarkt.com)
Grzegorz Krychowiak. (via transfermarkt.com)

Pemain 31 tahun yang berposisi sebagai gelandang tengah dan gelandang bertahan ini bermain untuk klub Rusia, Lokomotiv Moscow dalam beberapa musim terakhir ini. Pemain timnas Polandia ini pernah bersinar bersama Sevilla beberapa musim lalu.

Sempat membela Paris Saint Germain, Krychowiak lebih sering menghuni bangku cadangan dan akhirnya dilepas ke klub lain. Musim depan Grzegorz Krychowiak akan bermain untuk klub Rusia lainnya, Krasnodar, setelah dibeli dari Lokomotiv Moscow.

3. Marko Pjaca

Marko Pjaca. (via juventus.com)
Marko Pjaca. (via juventus.com)

Pemain 26 tahun yang berposisi sebagai winger kiri dan winger kanan ini merupakan salah satu pemain potensial dari Kroasia saat bermain untuk Dinamo Zagreb beberapa musim lalu. Namun sejak pindah ke Juventus, Pjaca tidak pernah menjadi pilihan utama.

Hingga akhirnya sering dipinjamkan ke klub lain oleh Juventus. Musim depan Pjaca akan bermain untuk Torino setelah dipinjam dari Juventus. Kali ini Torino wajib menebus Marko Pjaca di akhir musim, dengan beberapa klausul yang harus dipenuhi.

4. Ben White

Ben White. (via justarsenal.com)
Ben White. (via justarsenal.com)

Pemain 23 tahun ini berposisi sebagai bek tengah, namun bisa bermain pada posisi bek kanan dan gelandang bertahan. Ben White merupakan pemain dari akademi Brighton & Hove Albion yang mampu tampil konsisten bersama tim senior Brighton musim lalu.

Ben White menjadi salah satu bek tengah potensial yang dimiliki oleh Inggris saat ini dan diprediksi akan menjadi bintang. Musim depan, Ben White akan bermain untuk Arsenal setelah dibeli dari Brighton & Hove Albion dengan harga 58 juta euro.

5. Conor Gallagher

Conor Gallagher. (via sbnation.com)
Conor Gallagher. (via sbnation.com)

Pemain 21 tahun yang berposisi sebagai gelandang tengah ini merupakan pemain dari akademi Chelsea U18 dan baru dimainkan untuk Chelsea U23 pada awal musim 2018/2019. Musim lalu Gallagher dipinjamkan ke West Bromwich Albion.

Karena tampil cukup baik di Liga Premier Inggris musim lalu, akhirnya musim depan Gallagher masih akan bermain di Liga Premier Inggris. Bukan bersama Chelsea, melainkan bersama Crystal Palace yang meminjam Conor Gallagher sampai akhir musim depan.

6. Alphonse Areola

Alphonse Areola. (via getfootballnewsfrance.com)
Alphonse Areola. (via getfootballnewsfrance.com)

Penjaga gawang berusia 28 tahun ini sempat digadang-gadang sebagai salah satu penjaga gawang masa depan Paris Saint Germain dan timnas Prancis beberapa musim lalu. Namun sayangnya Areola tampil inkonsisten, hingga selalu dipinjamkan ke klub lain.

Musim lalu, Areola dipinjamkan ke klub Inggris, Fulham, dan tampil sangat apik. Musim depan, Areola masih akan bermain di Inggris yaitu bersama West Ham United, setelah dipinjam dari Paris Saint Germain. Areola akan bersaing dengan Fabianski sebagai penjaga gawang utama.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun