Pada awal pekan ini Copa America 2021 kembali bergulir yaitu memasuki laga terakhir di babak penyisihan grup. Salah satu pertandingan menarik pada laga terakhir kali ini adalah pertandingan antara Bolivia melawan Argentina.
Argentina yang memiliki kedalaman skuad jauh lebih baik dibandingkan dengan Bolivia, tentu menjadi unggulan pada laga ini. Namun setiap laga akan sangat sulit ditebak apabila sudah berlaga di lapangan.
Meski dari data head to head Argentina lebih unggul dengan 8 kali kemenangan dibandingkan dengan Bolivia. Namun yang harus diingat, Bolivia pernah menang dari Argentina sebanyak 2 laga.
Salah satunya yang pasti melekat diingatan adalah ketika Bolivia mengalahkan Argentina dengan skor 6-1 pada tahun 2009 lalu. Dan ini tentu menjadi alasan kenapa segala hal, segala prediksi, segala statistik, bisa berubah ketika di lapangan.
Pertandingan antara Bolivia melawan Argentina kali ini merupakan laga terakhir kedua tim di babak penyisihan grup A Copa America 2021.
Sebelum laga, Argentina sudah menjadi pemuncak klasemen dengan poin 7, dan bisa disalip oleh Uruguay yang ada di posisi kedua. Sedangkan Bolivia berada di posisi juru kunci dengan tanpa poin. Sehingga peluang Bolivia lolos ke babak knockout sudah tertutup.
Laga antara Bolivia melawan Argentina berlangsung di Arena Pantanal, Kota Cuiaba, Brazil. Berbeda dengan EURO 2020, gelaran Copa America 2021 masih berlangsung tanpa penonton.
Dari jalannya pertandingan, Argentina yang memainkan sebagian besar bintangnya, mampu tampil mendominasi. Tercatat Argentina menguasai 68% penguasaan bola dan melepaskan 13 kali tembakan ke gawang yang on target.
Hasilnya, Argentina menang dengan skor telak 4-1 atas Bolivia. Gol Argentina dicetak oleh Alejandro Gomez pada menit ke 6, dua gol Lionel Messi pada menit ke 33 dan menit ke 42, dan gol dari Lautaro Martinez pada menit ke 65. Sedangkan 1 gol Bolivia dicetak oleh Erwin Saavedra pada menit ke 60.
Kemenangan ini mengantarkan Argentina ke babak per empat final Copa America 2021 dengan status juara grup A. Di babak per empat final, Argentina akan berhadapan dengan Ekuador.
Sedangkan Bolivia tersingkir pada babak penyisihan grup karena tidak mendapatkan satu poin pun dan menjadi juru kunci dari grup A Copa America 2021.
Menang atas Bolivia, tercatat ada beberapa punggawa Argentina yang tampil apik pada laga kali ini, berikut reviewnya.
1. Lionel Messi
Mega bintang Argentina ini kembali menjadi jantung permainan tim pada laga kali ini dan juga menjadi kapten tim. Gagal membawa Argentina sebagai juara Copa America, membuat bintang Barcelona ini semakin termotivasi untuk memberikan gelar terbaik untuk timnasnya.
Pada laga melawan Bolivia, seperti biasa Lionel Messi tampil luar biasa pada posisi gelandang serang tengah. Tercatat, Lionel Messi membukukan 5 kali tembakan ke gawnag, mencetak 2 gol dan 1 asis. Rating untuk Lionel Messi adalah 9,9 dan menjadi Man of the Match.
2. Alejandro Gomez
Pemain 33 tahun ini merupakan salah satu pemain yang menjadi kreator serangan dari Atalanta dalam beberapa tahun sebelumnya. Namun karena masalah internal, Gomez harus hengkang ke klub Spanyol, Sevilla pada awal tahun ini. Dan tetap tampil luar biasa bersama klub barunya.
Melawan Bolivia, Gomez dimainkan pada posisi gelandang serang kiri. Yang menjadi catatan penting adalah Lionel Messi seperti menemukan rekan duet yang cocok di lini depan. Gomez berhasil mencetak 1 gol pada laga ini, sehingga mendapatkan rating 8,0.
3. Leandro Paredes
Pemain 27 tahun ini merupakan salah satu gelandang bertahan yang tampil cukup konsisten dalam beberapa musim terakhir ini. Baik saat bermain untuk Zenit Saint Petersburg, maupun bersama klubnya saat ini, Paris Saint Germain. Paredes juga bisa menjadi gelandang tengah.
Pada laga melawan Bolivia, Paredes masuk pada menit ke 71 menggantikan Guido Rodriguez. Paredes bermain cukup apik dengan mencatatkan 2 kali blok bola, melepaskan 6 kali umpan panjang, dan 1 umpan kunci. Rating untuk Leandro Paredes adalah 7,5.
4. Guido Rodriguez
Pemain 27 tahun ini tidak terlalu terdengar namanya dibandingkan dengan pemain lain di skuad Argentina. Sebab, Rodriguez baru bermain di klub eropa pada awal tahun 2020 lalu. Saat ini Rodriguez menjadi salah satu pemain penting di lini tengah klub Spanyol, Real Betis.
Melawan Bolivia, Rodriguez menjadi starter pada posisi gelandang bertahan berpasangan dengan Exequiel Palacios. Rodriguez tampil apik dengan mencatatkan 3 kali tackles, 3 kali intersepsi, dan melepaskan 7 kali umpan panjang. Rating untuk Guido Rodriguez adalah 7,3.
5. Lisandro Martinez
Pemain 23 tahun ini menjadi salah satu bibit penting untuk lini pertahanan Argentina. Dan memiliki potensi besar untuk menjadi bintang. Saat ini Lisandro Martinez bermain untuk Ajax Amsterdam, dan bermain cukup baik serta cukup aktif membantu serangan.
Melawan Bolivia, Martinez dimainkan sebagai bek tengah berpasangan dengan German Pezzella. Martinez tampil kokoh pada laga ini dengan membukukan 7 kali clearances, 3 kali duel udara, dan melepaskan 7 kali umpan panjang. Rating untuk Lisandro Martinez adalah 7,3.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H