Mohon tunggu...
M. Anshari Akbar
M. Anshari Akbar Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat Sepakbola

Penikmat Sepakbola

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Setelah 20 Tahun, Venezia Promosi ke Serie A Italia Musim Depan

29 Mei 2021   05:55 Diperbarui: 29 Mei 2021   05:54 775
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pietro Ceccaroni. (via transfermarkt.com)

Pada akhir pekan ini, sepakbola eropa dimeriahkan oleh babak final kompetisi antar klub eropa baik final Liga Champions Eropa maupu final Liga Europa.

Namun yang luput dari pengamatan banyak pecinta sepakbola adalah, pada akhir pekan ini juga menjadi laga penentuan bagi satu klub lagi yang akan promosi ke Serie A Italia musim depan.

Pada beberapa pekan sebelumnya, Empoli dan Salernitana sudah dipastikan promosi ke Serie A Italia musim depan. Dan menyisakan beberapa klub yang akan bersaing untuk mendapatkan 1 slot tersisa untuk promosi ke Serie A.

Setelah menjalani beberapa laga di babak play off, hingga pada partai final mempertemukan Cittadella melawan Venezia. Kedua tim menjalani dua leg dengan masing-masing satu kali menjadi tuan rumah.

Dan akhirnya, setelah menjalani 2 leg, Venezia menang dengan agregat 2-1 atas Cittadella dan berhak promosi ke Serie A Italia musim depan, menyusul 2 klub sudah sudah terlebih dahulu promosi.

Menariknya adalah Venezia akan kembali promosi ke Serie A Italia musim depan setelah absen selama 20 tahun di kompetisi kasta tertinggi sepakbola Italia tersebut.

Terakhir, Venezia bermain di Seria A pada musim 2001/2002. Mungkin yang paling diingat dari klub ini adalah salah satu legenda Uruguay Alvaro Recoba pernah berseragam Venezia.

Alvaro Recoba, legenda Uruguay saat berseragam Venezia. (via calcissimo.com)
Alvaro Recoba, legenda Uruguay saat berseragam Venezia. (via calcissimo.com)

Namun ada beberapa nama hebat lainnya yang pernah terlibat bersama klub ini, diantaranya Maurizio Ganz, Mario Santana, hingga pelatih yang terkenal dengan topinya yaitu Giuseppe Iachini pernah bermain untuk Venezia. Selain itu pelatih kenamaan Italia, Cesare Prandelli pernah menjadi arsitek Venezia.

Pada musim ini, penampilan Venezia tidak cukup konsisten. Tercatat dari 38 pertandingan, hanya menang 15 kali, 14 kali imbang, dan kalah 9 kali, hingga mendapatkan poin 59 dan berada di posisi 5 klasemen Serie B Italia.

Dilansir dari laman SofaScore.com, meski hanya finish di posisi 5, Venezia mampu menang di babak play off dan lolos ke Serie A musim depan. Tercatat ada beberapa pemain yang tampil cukup konsisten musim ini, diantaranya.

1. Niki Maenpaa

Niki Maenpaa. (via transfermarkt.com)
Niki Maenpaa. (via transfermarkt.com)

Penjaga gawang 36 tahun ini baru didatangkan oleh Venezia pada paruh kedua musim ini tepatnya pada 15 Februari 2021. Sebelumnya penjaga gawang Finlandia ini dilepas oleh klub Inggris, Stoke City, pada awal tahun ini. Sehingga Venezia bisa merekrutnya secara gratis.

Meski baru bergabung pada paruh kedua musim ini, peran Maenpaa di bawah mistar gawang Venezia sangat vital. Dari 11 laga yang dijalani, Maenpaa membukukan 4 kali clean sheets dan rata-rata melakukan 2,9 kali penyelamatan per laga. Rating Niki Maenpaa secara rata-rata adalah 7,23.

2. Mattia Aramu

Mattia Aramu. (via transfermarkt.com)
Mattia Aramu. (via transfermarkt.com)

Pemain 26 tahun ini bisa dibilang sebagai nyawa permainan Venezia musim ini. Pemain lulusan dari akademi Torino ini bahkan mampu bermain di beberapa posisi untuk mengisi kekosongan yang dinilai mengalami penurunan. Selain sebagai gelandang tengah, Aramu juga bisa menjadi striker.

Pemain bernomor punggung 10 ini mencatatkan total 39 laga dan 5 kali masuk dalam Team of the Week Serie B musim ini. Selain itu Aramu juga mencetak 10 gol dan menyumbang 6 asis, serta 7 kali menciptakan peluang emas. Rating rata-rata untuk Mattia Aramu adalah 7,17.

3. Pietro Ceccaroni

Pietro Ceccaroni. (via transfermarkt.com)
Pietro Ceccaroni. (via transfermarkt.com)

Pemain 25 tahun ini berposisi sebagai bek, baik pada bek tengah, bek kanan, maupun bek kiri. Ceccaroni baru secara permanen bergabung dengan Venezia pada awal musim ini setelah pada musim lalu hanya berstatus pemain pinjaman dari klub Italia lainnya, Spezia.

Ceccaroni bisa dibilang sebagai pemain yang selalu dimainkan pada setiap laga Venezia musim ini. Tercatat, Ceccaroni memainkan 42 laga dengan rata-rata 91 menit per laga, dengan rata-rata 4,3 kali clearances, dan total 14 kali clean sheets. Rating rata-rata untuk Pietro Ceccaroni adalah 7,10.

4. Marco Modolo

Marco Modolo. (via ysport.eu)
Marco Modolo. (via ysport.eu)

Pemain 32 tahun ini merupakan kapten utama tim Venezia saat ini. Marco Modolo bergabung dengan Venezia pada awal musim 2015/2016 lalu setelah direkrut dari Parma. Namun sebelumnya Modolo pernah berseragam Venezia, yaitu pada musim 2009/2010.

Menjadi kapten tim, membuat Modolo harus bisa tampil konsisten dan menjadi tembok kokoh di lini pertahanan tim. Pemain yang cukup baik dalam duel satu lawan satu ini berhasil mencatatkan rata-rata 4,4 kali clearances per laga dan 6,2 kali duel per laga. Rating untuk Marco Modolo adalah 7,09.

5. Michael Svoboda

Michael Svoboda. (via transfermarkt.com)
Michael Svoboda. (via transfermarkt.com)

Pemain 22 tahun yang berposisi asli sebagai gelandang tengah ini bisa juga dimainkan sebagai bek tengah. Pemain berkebangsaan Austria ini baru didatangkan oleh Venezia pada awal musim ini dan mampu mencuri perhatian.

Meski bermain sebagai pemain pelapis, Svoboda yang memiliki keunggulan dalam penempatan posisi ini mampu mencatatkan 84% umpan akurat per laga. Sehingga namanya pernah 2 kali masuk dalam Team of the Week Serie B. Rating rata-rata Michael Svoboda di Serie B musim ini adalah 7,06.

6. Anthony Taugourdeau

Anthony Taugourdeau. (via veneziafc.it)
Anthony Taugourdeau. (via veneziafc.it)

Pemain 31 tahun ini merupakan pemain berkebangsaan Prancis yang sudah sejak dari kecil bermain di akademi sepakbola klub Italia. Meski tidak ada klub besar yang pernah dibelanya, Taugourdeau menjadi salah satu pemain penting bagi Venezia musim ini.

Baru bergabung dengan Venezia awal musim ini, Taugourdeau sudah menjadi pemain utama dalam tim. Bermain sebagai gelandang tengah, sang pemain mampu mengkreasikan 2 kali asis musim ini dengan rata-rata melepaskan 4 kali umpan panjang akurat. Rating untuk Anthony Taugourdeau adalah 7,02.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun