Pada laga melawan Villarreal, pemain 24 tahun ini dimainkan sebagai starter. Gomez bermain baik dengan membukukan 5 kali tembakan ke gawang, 3 kali umpan kunci, dan menyebabkan 1 pinalti untuk Valencia. Rating untuk Maximiliano Gomez adalah 7,6 dan menjadi Man of the Match.
2. Uros Racic
Pemain 22 tahun ini baru kembali berseragam Valencia pada awal musim ini setelah musim lalu dipinjamkan ke klub Portugal, Famalicao. Racic didaulat untuk menggantikan peran dari Geoffrey Kondogbia yang hengkang ke Atletico Madrid awal musim ini.
Uros Racic yang mengisi posisi gelandang tengah bersama Carlos Soler ini mampu tampil luar biasa. Racic tercatat melepaskan 3 kali umpan kunci, 4 kali tembakan ke gawang, 3 kali dribble bola, dan 4 kali tackles. Rating untuk Uros Racic pada laga ini adalah 7,6.
3. Goncalo Guedes
Mantan pemain Paris Saint Germain ini bergabung dengan Valencia sejak musim 2017/2018 lalu. Namun sayangnya dalam 2 musim terakhir ini penampilannya sedikit mengalami penurunan.
Pada laga melawan Villarreal, Guedes bermain sebagai pemain pengganti yaitu menggantikan peran Alex Blanco pada menit ke 66. Meski baru masuk di babak kedua, Guedes mampu membukukan 2 kali tembakan ke gawang, 5 kali dribble bola, dan mencetak 1 gol. Rating untuk Goncalo Guedes adalah 7,4.