Mohon tunggu...
M. Anshari Akbar
M. Anshari Akbar Mohon Tunggu... Freelancer - Penikmat Sepakbola

Penikmat Sepakbola

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Berkat Ke-7 Pemain Ini, West Ham United Merangsek ke Papan Atas Premier League!

4 Maret 2021   23:20 Diperbarui: 5 Maret 2021   09:51 1560
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Jarrod Bowen. (via jioforme.com)

Liga Premier Inggris musim ini dinilai berjalan seperti biasanya dan tetap menyajikan pertandingan yang menarik di setiap laga. Seperti biasa, klub-klub besar menempati papan atas klasemen. Dan selalu ada klub "medioker" yang bersaing di papan atas klasemen.

Jika musim lalu ada Wolverhampton Wanderers dan Sheffield United yang mengganggu klub elit di papan atas klasemen, maka pada musim ini ada West Ham United dan Aston Villa.

Banyak media yang sudah membahas Aston Villa dengan kejutan yang mereka hadirkan musim ini, namun secara perlahan mengalami penurunan performa pada paruh kedua musim ini. 

Namun yang jarang dibahas adalah performa West Ham United yang sempat mengalami kesulitan pada awal musim ini, dan akhirnya bisa tampil apik paruh kedua musim.

Saat ini klub dari Kota London, Inggris, tersebut berada di papan atas klasemen tepatnya di posisi 4 klasemen Liga Premier Inggris. 

Kehadiran beberapa pemain baru dan konsistensi pemain lama dalam skuad, membuat West Ham United cukup padu musim ini. Dan tentunya racikan sang pelatih, David Moyes, yang membuat seluruh tim tampil luar biasa.

Secara umum, hampir semua pemain West Ham United mengalami peningkatan performa musim ini. Akan tetapi, ada beberapa pemain yang tampil sangat menonjol dari awal musim hingga saat ini, diantaranya.

1. Tomas Soucek

Tomas Soucek. (via eurosport.com)
Tomas Soucek. (via eurosport.com)

Pemain 26 tahun yang berposisi sebagai gelandang ini lebih sering memainkan posisi gelandang bertahan dan gelandang tengah. Tomas Soucek baru dibeli secara permanen oleh West Ham United pada awal musim ini.

Sebagai catatan, Soucek dibeli oleh klub Republik Ceko, Slavia Praha. Namun pada paruh kedua musim lalu, Soucek sudah bermain untuk West Ham United sebagai pemain pinjaman.

Musim ini, Soucek menjadi pemain penting di lini tengah tim. Pemain yang sangat baik dalam umpan panjang dan duel udara ini tercatat sudah membukukan 26 laga dan mencetak 8 gol di Liga Premier Inggris musim ini.

2. Aaron Cresswell

Aaron Cresswell. (via getty images)
Aaron Cresswell. (via getty images)

Pemain senior 31 tahun ini berposisi sebagai bek kiri, namun bisa juga bermain pada posisi bek tengah dan gelandang kiri. Cresswell direkrut oleh West Ham United dari klub Inggris lainnya, Ipswich Town, pada awal musim 2014/2015 lalu.

Sejak bergabung dengan West Ham United, Cresswell langsung menjadi pemain utama hingga musim ini. Bahkan peran Cresswell di sisi kiri lini pertahanan West Ham United tidak pernah tergantikan dan selalu tampil konsisten setiap musim kompetisi.

Penampilan Aaron Cresswell semakin meningkat musim ini, padahal usianya tidak muda lagi. Tercatat musim ini Aaron Cresswell sudah membukukan 26 laga dan menyumbang 6 asis di Liga Premier Inggris.

3. Declan Rice

Declan Rice. (via CameraSport)
Declan Rice. (via CameraSport)

Kualitas pemain muda 22 tahun ini sudah tidak diragukan lagi. Bahkan sejak awal bermain untuk tim senior West Ham United pada musim 2016/2017, ketika itu Rice masih berusia 17 tahun, langsung mencuri perhatian banyak mata. Sebagai catatan, Rice merupakan salah satu lulusan terbaik akademi West Ham United.

Musim ini penampilan Declan Rice terus meningkat dan tidak pernah tergantikan di lini tengah. Berkat penampilan apik dan konsistennya tiap musim kompetisi, Declan Rice menjadi kapten kedua West Ham United setelah Mark Noble.

Dari data statistik, Declan Rice selalu dimainkan pada 26 laga West Ham United musim ini di Liga Premier Inggris, serta tidak pernah tergantikan selama 90 menit. Selain itu juga Rice ikut menyumbang 1 gol dan 1 asis di Liga Premier Inggris musim ini.

4. Vladimir Coufal

Vladimir Coufal. (via whufc.com)
Vladimir Coufal. (via whufc.com)

Selain Tomas Soucek, pemain lain yang diboyong West Ham United dari Slavia Praha adalah Vladimir Coufal. Namun bedanya, Coufal langsung diboyong secara permanen pada awal musim ini tanpa melalui skema peminjaman terlebih dahulu.

Keputusan manajemen tim membeli Vladimir Coufal ternyata berbuah manis. Penampilan pemain yang berposisi sebagai bek kanan ini, luar biasa dan tidak pernah tergantikan di sisi kanan pertahanan tim.

Hadirnya Coufal di skuad West Ham United, harus menyingkirkan peran dari Ryan Fredericks. Tercatat Coufal musim ini sudah membukukan 22 laga dan menyumbang 3 asis di musim perdananya di Liga Premier Inggris musim ini.

5. Michail Antonio

Michail Antonio. (via twitter.com/westham)
Michail Antonio. (via twitter.com/westham)

Striker 30 tahun berkebangsaan Inggris ini sebenarnya sudah bergabung dengan West Ham United dari musim 2015/2016, setelah diboyong dari Nottingham Forest. Namun sayangnya Michail Antonio mengalami penampilan yang tidak konsisten di setiap musimnya.

Karena penampilan tidak konsisten Antonio membuat West Ham United harus merekrut beberapa striker seperti Marko Arnautovic, Felipe Anderson, Javier Hernandez, hingga Sebastien Haller. Bahkan Antonio harus bisa menjadi versatile agar tetap mendapatkan menit bermain.

Akan tetapi, sedikit berbeda musim ini, meski ada striker baru bernama Said Benrahma, nama Michail Antonio tetap menjadi pilihan utama dalam tim. Tercatat Antonio sudah memainkan 17 laga, mencetak 7 gol dan 3 asis di Liga Premier Inggris musim ini.

6. Jarrod Bowen

Jarrod Bowen. (via jioforme.com)
Jarrod Bowen. (via jioforme.com)

Pemain 24 tahun yang berposisi sebagai gelandang serang ini hitungannya masih baru di skuad West Ham United. Tercatat Jarrod Bowen bergabung dengan West Ham United pada awal tahun 2020 setelah diboyong dari klub Inggris lainnya, Hull City.

Pemain yang sangat kuat dengan kaki kirinya ini menjadi pemain penting West Ham United musim ini. Dan Bowen dinilai mampu menggantikan peran dari Robert Snodgrass yang sudah menjadi ikon dari West Ham United dalam beberapa lama terakhir ini.

Bowen yang juga bisa bermain pada posisi winger kanan dan gelandang kanan ini sudah memainkan 26 laga di Liga Premier Inggris musim ini. Dan juga mampu mencetak 5 gol dan 3 asis.

7. Lukasz Fabianski

Lukasz Fabianski. (via premierleague.com)
Lukasz Fabianski. (via premierleague.com)

Penjaga gawang senior 35 tahun ini bermain di Liga Premier Inggris sudah sangat lama yaitu sejak tahun 2007. Saat itu Fabianski bermain untuk Arsenal. Bahkan image Fabianski sudah sangat melekat dengan The Gunners Arsenal.

Sayangnya bersama Arsenal, Fabianski hanya menjadi pemain pelapis. Baru pada musim 2014/2015, Fabianski mampu tampil luar biasa ketika hijrah ke Swansea City. 

Ketika itu Fabianski menjadi penjaga gawang utama Swansea City selama 4 musim hingga bergabung dengan West Ham United pada musim 2018/2019.

Sejak saat itu hingga musim ini, Fabianski selalu tampil konsisten di lini pertahanan West Ham United. Tercatat musim ini, penjaga gawang Polandia tersebut sudah memainkan 24 laga dan mencatatkan 8 laga tanpa kebobolan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun