Sebenarnya bukan karena kualitasnya di lapangan, melainkan karena sang bintang sempat mengalami cedera parah. Dari data statistik, musim ini pemain yang pernah berseragam AS Monaco ini sudah mencatatkan 13 laga, mencetak 12 gol dan 5 asis untuk Paris Saint Germain di Ligue 1.
2. Romain Faivre
Pemain 22 tahun yang berposisi sebagai gelandang tengah ini merupakan punggawa dari klub Prancis, Stade Brest. Pemain Prancis berdarah Aljazair ini baru dibeli oleh Stade Brest dari tim junior AS Monaco yaitu AS Monaco B pada awal musim ini.Â
Kehadiran Faivre di skuad Stade Brest musim ini langsung menjadi pembeda di lini tengah tim karena kemampuannya dalam mengatur tempo serta mengatur aliran bola dari tiap lini yang cukup baik.
Tercatat pemain yang pernah berseragam timnas Prancis U21 ini sudah membukukan 17 laga, mencetak 4 gol dan menyumbang 3 asis untuk Stade Brest musim ini di Ligue 1.
3. Amine Gouiri
Pemain 21 tahun yang berposisi sebagai winger kiri ini merupakan punggawa dari Nice. Amine Gouiri merupakan salah satu lulusan terbaik dari skuad Olympique Lyon, namun memutuskan untuk berseragam Nice pada awal musim ini.Â
Sempat mengalami kesulitan bersama Olympique Lyon musim lalu, akhirnya pemain berdarah Aljazair ini mampu menjadi bintang di skuad Nice musim ini.Â
Pemain timnas Prancis U21 ini tercatat sudah membukukan 15 laga, mencetak 5 gol dan 3 asis untuk Nice musim ini di Ligue 1. Bukan hanya itu, Gouiri juga tampil luar biasa bersama Nice di ajang Liga Europa musim ini.