Oleh: Rumiati
Awan berarak di atas sana
Hitam, putih, dan biru bergerak leluasa
Menuju satu titik atas sang angin membawanya
Sebagai tanda akan terjadi fenomena
Tiada terterka apa yang ada di sekitar kita
Yang tertulis di tangan kita
Hanya samar bak kabut putih tak terbaca
Sedih, derita, dan dukaÂ
Gembira, bahagia, dan cinta
Hidup, rezeki, jodoh, dan mautÂ
Ada pada kita, terpatri dalam jiwa
Sang Maha Punya memberikan untuk  ciptaannya
Kala di antaranya menyapa
Apa hendak dikata
Itu takdir dan jalan ceritanya
Untuk kita sebagai empunya
( 06 Februari 23. Rasa duka menyapa, Â puisi khusus buat mitra kerja Almarhum seseorang yang suka menolong kita. Semoga khusnul khotimah)
Palangka Raya, 10 Februari 2023.Â
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI