Sekitar 3 tahun yang lalu saya dan istri saya kuliah mengambil  jurusan manajemen pada satu univesitas di Kalimantan. Bergabung dengan  berbagai macam orang. Ada yang baru lulus sekolah SMA sederajat, ada yang  sudah bekerja, ada yang masih terlihat kecil imut - imut namun ada juga  yang sudah terlihat nenek - nenek dan kakek - kakek namun semangat  menuntut ilmunya tetap luar biasa. Malu rasanya yang masih muda jika  malas untuk menuntut ilmu.  Selain itu penampilannya ada yang berpakaian  gaul seperti terkadang levisnya  sobek - sobek,  ada yang berpenampilan sopan rapih. Maklum waktu itu paket yang saya dan  istri saya ambil adalah paket kelas karyawan. Rata - rata meskipun baru lulus  tapi sudah bekerja, begitupun yang sudah nampak seperti nenek dan kakek  sambil bekerja ungkin sampbil menunggu pensiuan.
Tentu saja dengan benyaknya orang yang kuliah  waktu itu berbagai macam budaya bergabung menjadi satu. Ada yang  kebiasaannya datang siang, ada yang kebisaannya ngobrol waktu materi  disampaikan, ada yang suka membicarakan film kartun, tokoh korea dan  macam - macam. Namun diantara keberagaman perbedaan tersebut ada yang  paling sedikit berbedanya atau hampir semua memiliki hal yang sama,  yaitu datang telat. :D
Bukan niat sombong atau pamer waktu itu  kebetulan kami adalah termasuk yang sedikit. Jarak rumah kami menuju kampus  tidaklah dekat kurang lebih 120 km biasanya kami memerlukan waktu 2.5  jam sampai 3 jam untuk sampai ke kampus. Alhamdulillha kami tidak telat.
Hal  ini terus kami lakukan setiap kali kami masuk kampus. Terkadang kami  datang dikampus dan kampus masih sepi banget, yang ada hanya penjaga kampus saja yang  membukakan pintu. Mungkin beliaulah yang sepertinya tidak pernah telat  datang dan jika ada penghargaan paling tepat waktu datang ke kampus, beliaulah pemenangnya.
Berminggu - minggu kuliah berjalan, satu dua orang mulai mengikuti gaya kami datang awal. Terlebih jika ada tugas. hehehehe...
Bagi  mereka yang datang telat mulai melihat teman - teman yang datang lebih  awal. Apalagi ketika ada tugas, bagi mereka yang datang lebih awal bisa  berdiskusi terlebih dahulu bersama teman - teman yang datang lebih  dahulu, sedangkan mereka yang datang telat jangankan berdiskusi masalah  tugas, terkadang tugasnyapun belum mereka kerjakan.
Bulan demi bulan pun berlalu.Â
Semua  siswa akhirnya melihat kebiasaan tersebut memiliki banyak keuntungan.  salah satu keuntungannya adalah tidak merasa buru - buru memulai perkuliahan dan jika ada tugas bisa  cek ricek dulu punya teman. hehehe...
Hingga semester demi semesterpun sudah berganti yang datangnya telatpun berkurang.Â
Satu  demi satu dari siswa mengikuti irama jadwal masuk yang sudah ditentukan  diskusi demi diskusi sebelum mulai perkuliahanpun lebih sering terjadi  apalagi jika ada tugas.
Padahal kami tidak banyak kata bahkan  tidak ada perintah supaya datang pagi, kami hanya melakukan apa yang  kami biasa lakukan tapi aneh kemudian teman - teman mengikuti.Â