Sejumlah guru yang tergabung dalam Musyawarah Guru Mata Pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (MGMP) se-Daerah Istimewa Yogyakarta melakukan kunjungan ke Penghubung Komisi Yudisial wilayah Jawa Tengah yang berada di Semarang, tepatnya di Jalan Pamularsih Raya Nomor 10, Bojongsalaman, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah. Kunjungan itu dilaksanakan pada hari Selasa, 7 Mei 2024.
Kunjungan tersebut dilakukan dengan tujuan studi edukasi hukum di Penghubung KY RI wilayah Jawa Tengah. Secara resmi, kedatangan MGMP PKn se-DIY disambut hangat dan ramah oleh Bapak Muhammad Farhan selaku koordinator Penghubung KY, staf, dan beberapa mahasiswa dari UIN Walisongo.
Dalam pertemuan tersebut, Bapak Muhammad Farhan menyampaikan materi terkait tujuan didirikannya lembaga pemerintahan Penghubung KY, tugas yang diemban, dan wewenang dari penghubung KY. Dalam kesempatan itu pula, terdapat sesi tanya jawab seputar hukum yang dilakukan oleh peserta dan pemateri. Walau perjumpaan hanya sebentar, rombongan MGMP PKn se-DIY dapat mengantongi berbagai informasi penting dan pengalaman yang berharga untuk bekal ke depan. Hal itu sangat berguna sebab guru sebagai ujung tombak berbagai pengetahuan dan ilmu yang akan disalurkan kepada para peserta didik untuk menciptakan penerus bangsa yang berwawasan luas.
Tak lupa rombongan MGMP melakukan foto bersama sebagai dokumentasi dan kenang-kenangan. Kunjungan tersebut berakhir sekitar pukul 1 siang. Â Usai perjumpaan di penghubung KY, Rombongan MGMP PKn mengunjungi objek wisata Eling Bening dan Celosia Semarang sebagai penutup acara pada hari itu.
kontributor: Yuni Pratiwi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H