Petualangan Dinosaurus adalah wahana yang sayang untuk dilewatkan jika kita mengunjungi taman legenda. Untuk masuk kesini, kita harus membayar Rp. 30.000. Petualangan dinosaurus ini menarik karena biasanya wahana dinosaurus dibuat indoor, tapi yang disini dibuat outdoor sehingga terkesan lebih alami.
[caption caption="Petualangan Dinosaurus yang wajib dikunjungi. "]
Memasuki wahana ini, kita diajak seolah melihat kehidupan dinosaurus di masa lampau. Kita harus berjalan menyusuri lintasan yang di kanan-kirinya yang dibuat seolah-olah hutan dengan rumput dan ilalang. Nah, dinosaurus akan kita temui diantara padang ilalang ini. Bermacam-macam dinosaurus bisa kita temui disini.
Masing-masing dinosaurus dilengkapi dengan data nama dan keterangan tentang karakternya. Dinosaurus ini bukan berupa patung mati. Tapi mereka didesain seolah-olah hidup dan bisa mengeluarkan suara, bergerak-gerak seakan menakuti kita, bahkan menyemburkan air ke arah kita! Abel pun terkena semburan air dari dinosaurus. Segarrrr....
 [caption caption="Bertemu dengan dinosaurus seperti di alamnya."]
[caption caption="Berbagai jenis dinosaurus ada dalam petualangan dinosaurus. Semuanya seolah hidup dan mengagetkan kita."]
Jika senang berfoto, tempat ini bagus untuk spot berfoto. Ada juga telur dinosaurus. Banyak pengunjung yang berfoto di spot telur ini. Tapi ada juga anak-anak yang takut di wahana ini. Saking takutnya nangis-nangis. Mungkin disangka hewan beneran karena ekornya bergerak-gerak atau mulutnya terbuka seolah mau menggigit. Kemarin saya juga lihat ada ibu-ibu mengajak bayi dan batita. Sambil berjalan, sang ibu bercerita kepada anak tentang dinosaurus. Hmm... asyik juga ya, bonding antara orangtua dan anak dilakukan sambil menstimulasi dan mengajak anak belajar.
[caption caption="Telur dinosaurusnya menetas menjadi #mamakece hihihi"]
Sampai disini, percaya kan kalau kemarin saya benar-benar bertemu dinosaurus! Siapa bilang dinosaurus sudah tidak ada? Buktikan kalau dinosaurus masih ada di Taman Legenda Keong Mas TMII!Â
Salam #MamaKece
Liburan itu penting!