Membantu Mengolah Data Penelitian dan Eksperimen
   4. Membantu Pengelolaan Lingkungan Pertanian dan KehutananÂ
Tentu masih banyak lagi manfaat dari kecerdasan buatan ini, yang penerapannya masih terus berkembang dan memberi kesempatan lebih besar untuk sektor lainnya. Selain itu, kita juga harus sadar akan beberapa bahaya yang juga menyertai perkembangan teknologi ini, yaitu :Â
-
DeepfakeÂ
Sudah pernah dengar? Fitur ini dapat membuat sebuah video atau menciptakan audio palsu yang terlihat sangat nyata. Para penjahat dunia internet dapat menggunakannya untuk menggiring opini publik, menyebar luaskan informasi palsu atau hoax, dan melakukan tindak kriminal menggunakan identitas palsu. Tentu kejahatan ini sangat berbahaya.Â
PhisingÂ
Kejahatan digital ini berbasis email atau unggahan di media sosial, dengan memancing korban untuk masuk ke dalam sebuah tautan lalu si pelaku akan mencuri data seperti akun dan informasi kartu kredit miliknya. Hal ini jelas sangat merugikan, karena banyaknya pelaku kejahatan yang sudah berkamuflase seolah tidak terlihat dan terkadang tak bisa diprediksi keberadaannya.Â
Dampak dari AI bergantung bagaimana cara kita mempergunakannya. Sama seperti sebuah pisau, yang bernilai baik jika digunakan untuk hal-hal yang bermanfaat untuk manusia. Di setiap perkembangan teknologi, selain manfaatnya yang semakin banyak begitupun dengan sisi gelap dari kerugiannya. Hal yang bisa kita lakukan adalah selalu waspada dan jangan pernah memberi informasi pribadi pada siapapun, pastikan sistem perangkat lunak selalu diperbaharui, buat kombinasi angka dan huruf yang rumit untuk kata sandi, jaga privasi di media sosial, hati-hati dengan aplikasi apapun yang di unduh, serta pahami akan bahaya AI dan tingkatkan pengetahuan tentang praktik keamanan siber.Â
Karena penjahat terus beradaptasi, maka kita harus selalu tingkatkan waspada ya!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H