Lalu tangan dibilas...
Tanganku sudah bersih...
Pada sesi kedua yaitu diskusi dan tanya jawab antara mahasiswa dan peserta didik. Adapun pertanyaan yang diberikan berkaitan dengan materi yang telah dijelaskan oleh pemateri. Hal ini dilakukan sebagai bahan evaluasi terkait berhasil atau tidaknya penyampaian materi yang telah diberikan selama kegiatan edukasi berlangsung.
Kemudian, memasuki sesi terakhir atau sesi ketiga yaitu pemberian reward kepada peserta didik bagi yang dapat menjawab pertanyaan dan mempraktikkan cuci tangan 6 langkah dengan benar.
Selama kegiatan edukasi, peserta didik antusias dalam mengikutinya. Peserta didik dapat menjelaskan dan mencontohkan gerakan mencuci tangan dengan 6 langkah. Kegiatan edukasi ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam meningkatkan kesehatan dan dapat membiasakan peserta didik untuk hidup bersih dengan rajin mencuci tangan menggunakan sabun agar terhindar dari berbagai penyakit.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H