Mohon tunggu...
Mahyu Annafi
Mahyu Annafi Mohon Tunggu... Lainnya - Guru Ngaji

Hamba yang sedang belajar menulis, suka membaca dan menelaah berbagai pemikiran. Saya condong menulis ke dunia pendidikan, metal dan isu sosial. Angkatan ke 38 di Kelas Menulis Rumah Dunia (KMRD) di Serang. Sehari-hari berdagang dan menulis di blog.

Selanjutnya

Tutup

Diary

Guru Ngaji Juga Manusia Biasa

6 Juni 2024   01:40 Diperbarui: 6 Juni 2024   07:55 128
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Aktivitas mengajar harian ba'da magrib/dok. pribadi

Di sisi lain saya pun merasa, setelah mereka pulang, jiwa terasa tak baik. Entah kenapa saya merasa menyesal. Sikap saya kurang mencerminkan sikap guru yang baik. Guru yang harus menjaga akhlak dan mampu mengontrol emosi. Terlebih guru ngaji yang hafal petuah-petuah agamanya, apa pun sebabnya tak boleh labil.

Menjadi guru ternyata mengharuskan kita "harus banyak" belajar. Belajar menambah wawasan, menambah pengetahun, menambah kematangan emosi dan menambah apa yang selayak orang yang digugu layak ditiru.

Sebagai guru kita tak bisa meninggalkan sifat kemanusiaan kita, di saat yang sama harus jeli menempatkan sifat kemanusiaan kita. Maksudnya, kita bisa salah maka harus siap diluruskan. Oleh siapa saja, termasuk oleh orang di bawah kita.

Orangtua pun tak boleh pula menyerahkan kewajiban mendidik anak pada guru saja. Harus ada kerja sama yang baik, baik dari pihak orangtua. Begitupula  sebaliknya.

Seusai salat isya, sunah dan ditutup witir, saya bermunajat pada Allah,

 "Ya Allah, hamba sudah melakukan apa yang selayaknya hamba lakukan sebagai guru pada mereka, maka mudahkan mereka mampu memahami apa yang hamba ajarkan." Cukup tersedu saya ujarkan.(**)

Pandeglang, 5 Juni 2024  01.39

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun