Mohon tunggu...
Mahestha Rastha A
Mahestha Rastha A Mohon Tunggu... Guru - Penulis

Membaca dan menulis

Selanjutnya

Tutup

Kurma Artikel Utama

Mau Silaturahim atau Mabar?

19 April 2021   17:04 Diperbarui: 21 April 2021   12:53 1441
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Gara-gara gadget, jadi banyak yang lebih suka mabar daripada silaturahmi bersama saudara atau teman yang tidak setiap hari bertemu.

Kalau kita flashback ke beberapa tahun silam. Sepertinya Ramadhan begitu indah. Karena handphone tidak terlalu mendominasi keseharian kita. Sehingga, yang mau fokus ibadah akan mudah fokus.

Bahkan yang mau buka puasa bersama pun, akan benar-benar berbuka bersama, mengobrol, sekaligus silaturahim. Terlebih, ketika acara idul fitri, kumpul keluarga, semuanya benar-benar kumpul dan mengobrol.

Tapi, ketika android dan kawan-kawannya yang mulai mempercanggih dunia ini, manusia banyak yang lebih sibuk dengan dunianya sendiri.

Karena memang tak dipungkiri, kesenangan dan pekerjaan pun bisa dilakukan dalam handphone zaman sekarang. Semua bisa dilakukan dengan satu gadget yang menyimpan berbagai aplikasi yang menyenangkan dan menghasilkan uang.

Hal yang menjadi masalah adalah kadang kita lupa untuk menempatkan sesuatu pada tempatnya.

Ketika waktunya belajar, kita malah asyik sendiri dengan gadget. Ketika waktunya bercengkrama, kita malah asyik sendiri dengan games online. 

Jadi, momen kebersamaannya kurang terasa. Nah, ini juga yang menjadi masalah ketika kita sedang bersilaturahim. Apalagi ketika momennya adalah idul fitri. Gara-gara gadget, jadi banyak yang lebih suka menyendiri daripada mengobrol bersama saudara yang tidak setiap hari bertemu.

Padahal dalam hadis riwayat Bukhari dikatakan bahwa,

"Barang  siapa yang ingin dilapangkan rezekinya dan ditambah umurnya, maka hendaklah menjalin silaturahim."

Kenapa sih hadis di atas berkata demikian? Karena silaturahim akan membuat hati seseorang senang dan pikirannya tidak gelisah. Sehingga badannya akan sehat dan akan memperkecil kemungkinan terkena penyakit akibat stres dan sebagainya. 

Selain itu, silaturahim juga menjaga hubungan baik dengan orang lain. Nah, ini juga yang nantinya akan menguntungkan perniagaan. Kalau di masa depan kita butuh apa-apa, ada orang yang siap membantu kita.

Nyatanya, silaturahim di momen idul fitri sepertinya dianggap remeh oleh sebagian besar orang. Padahal mengobrol bersama saudara dan orang lain punya manfaat yang besar seperti di atas.

Tapi, kebanyakkan dari kita malah asyik sendiri dengan gadget. Harusnya, kita bisa lebih memposisikan sesuatu pada tempatnya.

Kalau memang waktunya bersilaturahim, maka gunakanlah untuk mengobrol, saling bertanya, bercerita, dan sebagainya. Jangan sampai hanya diam dan asyik dengan dunianya.

Tapi, walau begitu, saya tidak 100% menyalahkan gadget. Karena saya pun pengguna aktif gadget. Kalau saya coba menggiring pikiran saya ke arah yang lebih positif, sebenarnya bermain gadget pun bisa mempererat silaturahim juga.

Misalnya, kamu sedang lebaran ke rumah saudara. Ternyata saudara kamu rata-rata laki-laki yang kesukaannya sama-sama menyukai bermain games online.

Nah, itu bisa dijadikan sebagai bahan obrolan. Bahkan lebih seru lagi, mengobrol sambil bermain games. Walau mungkin matanya ke layar, setidaknya mulut dan pikiran masih bisa digunakan untuk berkomunikasi.

Ya setidaknya itu lebih baik daripada kamu asyik sendiri tanpa mengobrol dengan orang yang ada di sebelah kamu.

Intinya adalah tak ada yang masalah dengan yang namanya bermain gadget. Hal yang terpenting adalah kita mampu menempatkan sesuatu pada tempatnya. 

Ketika waktunya beribadah, maka matikan dulu gadgetnya. Ketika waktunya belajar, maka jauhkan dulu gadgetnya. Ketika waktunya mengobrol, maka letakkan dulu gadgetnya.

Kalau ada yang urgent, pasti orang rumah menelepon kok, tidak mungkin hanya sekadar chat. Jadi tidak perlu khawatir ketinggalan informasi.

Semoga bermanfaat dan menjadi renungan bersama

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun