Mohon tunggu...
Mafruhin
Mafruhin Mohon Tunggu... wiraswasta -

Pengikut dan Pengagum Gus Dur

Selanjutnya

Tutup

Bola

Anda Akan Kaget Saat Jokowi Mencabut Pembekuan PSSI

18 Februari 2016   15:51 Diperbarui: 18 Februari 2016   18:30 1449
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Semua orang, terutama penggemar sepak bola nasional sedang menunggu kedatangan Presiden RI dari lawatannya ke Amerika Serikat. Tak terkecuali Wakil Presiden, orang nomor dua di negeri ini. JK juga hanya bisa menunggu dan menanti apa tindakan lebih lanjut dari Jokowi. Semua orang menunggu keputusan Jokowi apakah akan segera mencabut pembekuan PSSI atau tidak.

Ya. Jokowi bisa mencabut pembekuan PSSI segera setalah beliau mendapatkan laporan komprehensif dari Wapres, Menteri Pemuda dan Olahraga, dan Agum Gumelar. Mereka melaporkan, keputusan akhir ada di tangan Jokowi.

Jokowi bisa mencabutnya sebelum Kongres FIFA tanggal 26 Februari beberapa hari lagi. Jika Jokowi katakan: cabut! Beberapa jam berikutnya FIFA akan mencabut hukuman skors yang diberlakukannya sejak 30 Mei 2015 kepada PSSI. (He he he, FIFA sebenarnya sudah gatel sejak lama ingin melepaskan hukuman kepada Indonesia)

Itu Artinya, La Nyalla punya hak untuk ikut ambil bagian dalam menentukan siapa Presiden FIFA periode pengganti Sepp Blatter yang menjadi periode paling korup sepanjang sejarah dalam tubuh Federasi Sepak Bola Dunia. La Nyalla menjadi salah satu voter untuk memilih satu dari 5 calon Presiden FIFA.

Pembekuan PSSI memang menjadi sejarah hitam sepak bola Indonesia. Ini adalah langkah tegas pemerintah ngadepin pengurus PSSI yang anti kritik, terutama anti intervensi! Dengan dicairkannya pembekuan PSSI oleh pemerintah berarti kemenangan sepak bola Indonesia. Kemenagan besar buat rakyat yang selama ini tak mampu mengutak-atik kelakuan pengurus PSSI apa pun yang mereka lakukan.

Nanti jika Jokowi memerintahkan kepada Menpora untuk mencabut hukuman PSSI, pastinya kita semua merasa happy. Para pemain berpesta, pelatih gembira, klub merasa lega, sementara masyarakat kembali mendapatkan haknya. Kemenangan besar ini akan menjadi tonggak bersejarah.

Tanda-tanda akan dicabutnya pembekuan PSSI sudah kita rasakan. Menpora sudah bertemu Ketua Komite Ad Hoc Reformasi PSSI. Mereka juga sudah menyatakan sepakat bahwa sepak bola harus tampil dalam jalur yang benar.

Jokowi pasti akan mencabut pembekuan PSSI. Syaratnya? Syaratnya sangat banyak. Tapi beberapa diantaranya sudah ada tanda-tanda bakal dipenuhi PSSI.

Maka dari itu, kita akan kaget ketika Menpora mencabut pembekuan PSSI. Kaget karena berarti PSSI sudah mau memenuhi syarat dari pemerintah. Karena itu pula, ini menjadi prestasi pemerintah yang sudah bisa memaksa federasi yang dikenal anti intervensi pemerintah.

Bola kini berada di tangan PSSI. Pemerintah menunggu. Jika mereka memenuhi syarat-syarat minimal yang ditentukan pemerintah, maka pembekuan PSSI benar-benar bisa dicabut.

Lah. Jadi, dicabut nggak pembekuan PSSI-nya? Itu mah tergantung PSSI. Masa tergantung Jokowi. Jokowi mah cuma menjalankan amanah memerintah.***

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun