Mohon tunggu...
Mafiroh Fitri Mulani
Mafiroh Fitri Mulani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta

konten bermanfaat

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Bergerak Bersama Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta dalam Upaya Menjaga Kesehatan Selama Pandemi Covid-19

8 Juli 2022   12:26 Diperbarui: 8 Juli 2022   12:38 123
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dunia dihebohkan dengan adanya pandemi Covid-19 yang tiba-tiba menyebar dan menginfeksi seluruh umat manusia di muka bumi tanpa pandang bulu. Dunia, termasuk Indonesia, tidak bisa mengantisipasi kemunculan Covid-19 karena penyebaran virus yang begitu cepat. Namun, seiring berjalannya waktu, masyarakat mulai menerima kehidupan baru dan hidup berdampingan dengan Covid-19 dalam menjalankan aktivitasnya sehari-hari. Walaupun demikian, pemerintah Indonesia tetap mengharapkan masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan dengan menerapkan protokol kesehatan 5M yaitu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilitas dan interaksi. Upaya untuk menjaga kesehatan juga dapat dilakukan dengan berbagai cara, antara lain :

  1. Mengonsumsi makanan yang bergizi, dengan memperbanyak konsumsi makanan yang bergizi yaitu 4 sehat 5 sempurna dapat membentuk metabolisme yang seimbang dalam tubuh sehingga dapat mengurangi penyebaran virus atau penyakit dalam tubuh.
  2. Berolahraga secara rutin dapat melancarkan peredaran darah dan membantu pembentukan sel-sel baru dalam tubuh.
  3. Perbanyak minum air putih, selain mengonsumsi makanan yang bergizi, tubuh juga memerlukan cukup air untuk memaksimalkan fungsi organ tubuh.
  4. Istirahat yang cukup, gunakan waktumu dengan sebaik mungkin dan menghindari bergadang, karena istirahat merupakan kunci untuk meningkatkan kekebalan tubuh terhadap penyakit.
  5. Manajemen stres, setiap orang memiliki masalah yang berbeda-beda sehingga membutuhkan pengelolaan stres yang tepat untuk menjaga kekebalan tubuh. 

Upaya pemeliharaan kesehatan tentunya dilakukan oleh seluruh masyarakat, termasuk Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta yang biasa dikenal dengan UNISA juga ikut meramaikan dan melakukan sosialisasi untuk menjaga kesehatan dengan menyelenggarakan kegiatan Gowes. Kegiatan ini melibatkan seluruh warga UNISA dimana mereka bersepeda untuk meningkatkan kesehatan fisik dan jiwa. Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta tidak hanya menyelenggarakan bersepeda tetapi juga kegiatan bercocok tanam dan pemeriksaan kesehatan bagi karyawan untuk mencegah penyebaran Covid-19. Kegiatan ini diharapkan dapat berkelanjutan walaupun Covid-19 telah berakhir.

Masih dalam upaya menjaga kesehatan masyarakat, pada milad ke-31 Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta memberanikan diri untuk kembali menggelar acara UNISAFest Reborn dengan mengusung tema Go Green & Healthy. Acara ini bertujuan untuk memperkenalkan program Green Campus dan promosi kampus kepada masyarakat luas. Acara UNISAFest Reborn juga terbuka untuk umum sehingga dapat mempererat tali silaturahmi antara komunitas UNISA dengan masyarakat umum. Rangkaian kegiatan ini diawali dengan senam masal yang diikuti oleh seluruh masyarakat UNISA, pemeriksaan kesehatan untuk pegawai, dan donor darah bagi masyarakat. UNISAFest Reborn juga menjelaskan tentang pengolahan sampah plastik yang disebut ecobrick untuk mengurangi dan mengelola kembali sampah plastik.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun