Sebelum kujawab, Amar sudah di ambang pintu. Clarisa keluar dari ruang khusus
"Cie yang lagi berbunga-bunga," Ledek Amar
"Maksud loh apa?"
"Sepertinya dia menyukaimu Dit"
Haaaaa
"Kalau saya yang didekati, aku akan tindak lanjuti!" Amar berfikir parno
"Sama dia harus kuat iman, ia cantik menggoda. Tapi kalau sudah kerja di hotel meski hati-hati. Kuatir terjadi seperti halnya kasus kebaya merah seperti berita kemarin yang lagi viral."Aku nyengirÂ
"Mar, tahukan Sunan Kalijaga dengan ciptaan lagu lir-ilirnya. Sesuai cerita Pak Alif, ajaran Sunan Kalijaga yang dikemas lagu "Lir ilir" itu sangat memberi manfaat bagi kehidupan sehari-hari. Yang kurang lebih artinya seperti ini,Â
"Kita sebagai anak manusia yang menggembala hidup, harus menjaga nafsu dan pikiran agar tetap suci."
Amar hafal lagu yang berbahasa Jawa itu, namun kurang mengerti isinya. Amar dulu sebelum masuk SMK, pernah mondok di KH. Basuni. Tapi putus di tengah jalan karena orang tuanya pindah kerja dan Karena suatu hal, Amar mau tidak mau juga harus pindah sekolah.
"Mari kita bangun dari tidur dan lihatlah cahaya kebenaran, melakukan kebaikan dan menjauhi perbuatan tercela. Kita sejak lahir sudah diberi iman, dan kita sudah tumbuh dewasa, tumbuh subur. Lama-lama akan menjadi tua, maka iman kita harus kuat. Dan hari ke hari, Â hidup kita semakin subur dan hijau, maka buatlah kesejukan disekitar kita."Aku melanjutkan cerita dari pak AlifÂ