Maribelajar merupakan sebuah komunitas pembelajar yang lahir pada tanggal 30 Desember 2013 dan setiap tahunnya telah mendidik guru dan siswa di Indonesia. Dengan pengalaman lebih dari delapan tahun dan mengedukasi lebih dari 10.000 pendidik dan siswa, Maribelajar kemudian bertransformasi menjadi perusahaan dengan nama PT. Maribelajar Indonesia Cerdas (PT. MIC) pada 24 November 2021.
Maribelajar memiliki tagline yaitu "Empowering Everyone to Learn" atau dalam Bahasa Indonesia adalah "Berdayakan Semua untuk Belajar". Sebagai upaya dalam menjalankan kemajuan pendidikan teknologi di Indonesia, Maribelajar bekerjasama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan atau Kemendikbud dalam program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) pada kegiatan studi independen.Â
Studi independen merupakan program kampus merdeka yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas diluar kelas perkuliahan.
Kegiatan studi independen di Maribelajar ini, memiliki nama program yaitu Intelligence Cloud Track. Program ini memiliki tujuan untuk menyiapkan mahasiswa menjadi engineer dan memiliki kompetensi teknis dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi, lebih khusus pada Cloud Computing dan AI (Artificial Intelligence) yang dapat bermanfaat dalam menyelesaikan masalah dan kebutuhan bisnis saat ini.Â
Kegiatan studi independen ini dilaksanakan selama 5 (lima) bulan yang terhitung dari 07 Februari 2022 hingga 24 Juni 2022. Sedangkan metode pelaksanaan kegiatan studi independen ini dilakukan secara online, yang dilakukan secara sinkron melalui aplikasi microsoft teams dan asinkron melalui laman web mari belajar.
Adapun lingkup kegiatan atau pembelajaran pada studi independen ini, terdiri dari 7 (tujuh) modul pembelajaran yang dipelajari, antara lain:
(1) Modul AZ-900: Microsoft Azure Fundamentals
Dalam modul ini, penulis mempelajari konsep azure dengan menjelaskan konsep dasar komputasi cloud seperti berdasarkan kategori (IaaS, PaaS, SaaS) dan berdasarkan jenis (publik, privat, dan hibrid) pada platform azure.
(2) Modul DP-900: Microsoft Azure Data Fundamentals
Penulis mempelajari bagaimana azure menyediakan berbagai teknologi untuk menyimpan data relasional dan nonrelasional. Setiap teknologi memiliki kelebihannya masing-masing, dan cocok untuk skenario tertentu.
(3) Modul AI-900: Microsoft Azure AI Fundamentals
Pembelajaran dalam modul ini, berkaitan dengan layanan AI azure, yaitu layanan computer vision menyediakan banyak kemampuan yang dapat digunakan untuk menganalisis gambar, mengidentifikasi objek, menentukan jenis dan metadata gambar, serta mendeteksi wajah manusia.
(4) Modul PL-900: Microsoft Power Platform Fundamentals
Secara garis besar pada modul ini mempelajari bagaimana pengembangan bisnis suatu organisasi dengan memanfaatkan fitur-fitur yang telah disedakan oleh power platform. Seperti pembuatan aplikasi, visualisasi data, dan chatbot sebagai pengembangan bisnis.
(5) Modul MB-920: Dynamic 365 Fundamentals (ERP)
Modul ini penulis mempelajari layanan aplikasi seperti supplay chain management yaitu, pelaporan pajak, mengevaluasi transaksi pembelian untuk mengurangi kerugian penipuan, mengelola kompensasi dan tunjangan serta kinerja karyawan dan sistem penjualan proyek, kontrak proyek, dan kemampuan penetapan harga proyek.
(6) Modul MB-910: Dynamics 365 Fundamentals (CRM)
Pembelajaran dalam modul ini, secara garis besar membahas bagaimana pemanfaatan aplikasi CRM pada Microsoft yaitu penjualan dan pemasaran yang dirancang untuk membantu mengidentifikasi prospek dan membangun hubungan jangka panjang, hingga aplikasi yang dirancang untuk membantu melayani pelanggan informasi yang akurat untuk analisis alokasi dan pemanfaatan sumber daya.
(7) Modul SC-900: Microsoft Security, Compliance, and Identity Fundamentals
Modul terakhir yang dipelajari penulis, mempelajari bagaimana melindungi data, sumber daya, dan aset organisasi menggunakan microsoft 365 defender yang menyediakan alat yang diperlukan admin untuk mengelola keamanan di seluruh identitas, data, perangkat, aplikasi, dan infrastruktur Microsoft.
Setelah menyelesaikan serangkaian proses pembelajaran modul Intelligence Cloud Track, penulis melaksanakan tugas akhir yaitu capstone project. Dalam capstone project ini penulis mengacu pada salah satu kursus yaitu Azure AI Fundamentals, yang di dalamnya terdapat salah satu konsep AI yaitu Computer Vision.Â
Permasalahan yang diambil yaitu mengenai lahan parkir di kampus dan penulis bermaksud merancang konsep sistem computer vision sebagai solusi dari permasalahan lahan parkir yang sering terjadi di kampus. Penulis mendapatkan manfaat dari sisi akademik berupa pengetahuan tentang bagaimana konsep dalam proses pengembangan aplikasi, serta pengetahuan teknis dalam dalam merancang suatu aplikasi untuk kebutuhan bisnis.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H