Ada pepatah yang mengatakan tak kenal maka tak sayang. Kalau belum kenal, ya gimana bisa sayang dan cinta terhadap kurikulum merdeka. Yuk coba kenali Kurikulum Merdeka sebelum mengimplementasikan kurikulum merdeka. Salah satu cara untuk mengenal kurikulum merdeka adalah menganali dan mempelajari ilmu di Platform Merdeka Mengajar (PMM) dengan segala isinya di versi app maupun versi web. Bagi sekolah yang sudah menerapkan kurikulum merdeka, tentunya mereka sudah memahami seluk beluknya. Dari prinsip dasar kurikulum merdeka hingga berusaha sampai penerapan kurikulum merdeka.
Bagi sekolah yang belum menerapkan kurikulum merdeka, mereka wajib tahu, memahami dan menjalankan ilmu yang ada di platform Merdeka Mengajar. Di platform tersebut sudah  disediakan bagaimana mengenali kurikulum merdeka, diantaranya;
Mengenali Kurikulum Merdeka
Sesuai penjelasan dari ditpsd.kemdikbud.go.id, kurikulum merdeka adalah kurikulum dengan pembelajaran intrakurikuler yang beragam di mana konten akan lebih optimal agar peserta didik memiliki cukup waktu untuk mendalami konsep dan menguatkan kompetensi. Guru memiliki keleluasaan untuk memilih berbagai perangkat ajar sehingga pembelajaran dapat disesuaikan dengan kebutuhan belajar dan minat peserta didik.Â
Projek untuk menguatkan pencapaian profil pelajar Pancasila dikembangkan berdasarkan tema tertentu yang ditetapkan oleh pemerintah. Projek tersebut tidak diarahkan untuk mencapai target capaian pembelajaran tertentu, sehingga tidak terikat pada konten mata pelajaran.
Mengenali Struktur Kurikulum Merdeka
Sebenarnya di platform Merdeka Mengajar ada beberapa penjelasan dari struktur kurikulum merdeka dari jenjang PAUD/RA-MA/SMA, SLB, SMK dan Kesetaraan. Namun dalam hal ini, penulis mencoba menuliskan dari salah satu jenjang yaitu jenjang SMK. Di dalam Struktur kurikulum SMK/MAK terbagi menjadi 2 (dua), yaitu:
Pembelajaran intrakurikuler; dan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila yang dialokasikan dari total JP mata pelajaran umum dan beberapa mata pelajaran pilihan per tahun. Pembelajaran intrakuler di SMK/MAK pun terbagi menjadi 2 (dua), yaitu kelompok mata pelajaran umum dan kejuruan.
a. Kelompok Umum
Kelompok mata pelajaran yang berfungsi membentuk murid menjadi pribadi yang utuh, sesuai fase perkembangannya. Murid diharapkan memiliki norma-norma kehidupan sebagai makhluk individu dan makhluk sosial, sebagai warga negara Indonesia dan warga dunia. Ada beberapa mata pelajaran yang termasuk dalam kelompok umum yaitu: projek IPAS, Bahasa Inggris, Matematika, dan Informatika.Â
b. Kelompok KejuruanÂ
Yang dimaksud kelompok Kejuruan yaitu kelompok mata pelajaran yang berfungsi membentuk murid agar memiliki kompetensi sesuai perkembangan dunia kerja, serta ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni dan budaya.Â
Selanjutnya mari kita kenali mata pelajaran yang termasuk kelompok kejuruan, yaitu:Â
- Mata Pelajaran Kejuruan, di dalam hal ini kelas X mata pelajaran berpusat pada pelajaran dasar-dasar Program Keahlian. Kemudian di kelas XI dan XII pelajarannya mencakup kelompok unit kompetensi dikembangkan secara lebih teknis sesuai konsentrasi keahlian yang dipilih.
- Mata Pelajaran Kreatif dan Kewirausahaan. Di pelajaran ini menjadi alat bagi murid untuk mengaktualisasikan dan mengekspresikan kompetensi yang dikuasai. Hal ini dilakukan melalui pembuatan produk atau pekerjaan layanan jasa secara kreatif dan bernilai ekonomis.
- Mata Pelajaran Pilihan, mata pelajaran yang dimaksud adalah mata pelajaran yang dipilih oleh murid  sesuai dengan renjana (passion) untuk pengembangan diri, melanjutkan pendidikan, berwirausaha, maupun bekerja pada bidang yang dipilih. Murid dapat mendalami mata pelajaran kejuruan di konsentrasi keahliannya, mata pelajaran kejuruan lintas konsentrasi keahlian, mata pelajaran umum, atau mata pelajaran kelompok pilihan yang diajarkan di fase F SMA/MA
Mari kita kenali dan pelajari lebih lanjut kurikulum merdeka dan hal-hal yang mendukung di dalamnya, lewat Platform Merdeka Mengajar (PMM), termasuk belajar mandiri di pelatihan Implementasi Kurikulum Merdeka. Tidak harus sekolah yang belum mendaftar Kurikulum Merdeka, tetapi juga yang sudah mendaftar, terus menerus menggali dan mencipta karya di PMM
**
Salam literasi untuk sahabat Kompasiana semua
Surabaya, 21 Maret 2023
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H