Bapak Nursiono menambahkan, "Kami berharap momen ini dapat menjadi ajang untuk mempererat tali persaudaraan antarwarga dusun dan juga menumbuhkan semangat kebersamaan dalam membangun desa yang lebih maju dan berkembang.Â
Semua kegiatan yang kami siapkan diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar."
Semangat gotong-royong yang tinggi dari warga Dusun Ngumbuk RT01 ini tentunya menjadi contoh inspiratif bagi desa-desa lain dalam menyambut peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia.Â
Kreativitas dan semangat kebersamaan dalam mempersiapkan acara ini mencerminkan rasa cinta pada tanah air serta tekad untuk terus memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa.
Dengan semakin dekatnya tanggal 17 Agustus, antusiasme dan semangat merayakan kemerdekaan semakin terasa di Dusun Ngumbuk RT01.Â
Semoga peringatan Hari Kemerdekaan kali ini akan menjadi momentum untuk menyatukan seluruh warga dalam semangat persatuan dan kebangsaan serta membawa berkah bagi perkembangan desa mereka ke depannya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H