Pandeglang - Musyawarah Masyarakat Seni (Mumas) Ekstrakulikuler Lingkung Seni Wisrawa sukses digelar yang diselenggarakan di Aula SMAN 4 Pandeglang, Minggu (3/7/2022).
Acara Mumas ini merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan setiap satu tahun sekali menjelang akhir kepengurusan.
Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Haris Suharyan yang mewakili Pembina Wisrawa, angkatan Pajaratan cinta, angkatan Baruang, angkatan badog, angkatan pajagalan, angkatan paraji, angkatan gurat bumi, serta anggota wisrawa.
Tujuan Mumas adalah untuk melakukan serah terima jabatan dari pengurus lama kepada pengurus baru, Â laporan pertanggungjawaban dari pengurus lama kepada seluruh anggota dan pembina. Dan membahas tentang struktur kepengurusan.
Ada 4 Calon kandidat ketua umum wisrawa yaitu :
1. Semy
2. Liza
3. Barid
4. Rehan
Sebelum masuk pada sesi pemilihan, keempat calon diberikan waktu untuk menyampaikan visi misi serta menjawab beberapa pertanyaan yang dilontarkan oleh beberapa panelis oleh alumni.
Setelah masuk proses  pemungutan suara, Semy terlihat unggul dengan didukung 33 suara, Liza 18 suara, Barid 8 suara, dan Raihan 29 suara.
Akhirnya terpilihlah Semmy menggantikan Nurdin yang menduduki posisi sebagai ketua umum serta Liza sebagai Wakil Ketua Umum, hal tersebut berdasarkan perolehan suara terbanyak.
Semmy menyampaikan sambutan pertamanya setelah terpilih menjadi Ketua Umum Periode 2022-2023, saya ucapkan banyak terima kasih kepada semuanya, dan memang tidak mudah dalam memimpin organisasi semoga dengan kepercayaan semuanya kepada saya.
"Insyallah amanah ini dapat terlaksana dengan baik," tuturnya Semmy.