Di Negara gurun Alabasta, Luffy bersama dengan kru bajak lautnya harus mengalahkan salah satu dari Tujuh Panglima Perang Laut, Buaya, dan berpetualangan di Pulau Langit yang legendaris. Luffy dan krunya melawan pemerintah dunia, mereka ingin menghancurkan basis peradilan yang tidak adil. Tim Bajak Laut Topi Jerami membuat keonaran demi kebaikan dunia dan menyebabkan insiden lain satu demi satu bermunculan.
Para kru Bajak Laut Topi Jerami akhirnya dikejar oleh Angkatan Laut dan mereka harus berpencar. Luffy yang dalam perjalanannya bertemu dengan Ace, saudara iparnya. Tetapi, setelah mengetahui Ace telah ditangkap, mereka akhirnya memutuskan untuk memasuki markas Angkatan Laut, Marine Ford. Di Marine Ford, perang puncak terjadi akibat Ace yang dieksekusi. Walaupun Luffy berhasil melewati pertahanan tembok besi, tetapi dia tidak bisa membantu atas kematian Ace.
Menyadari kelemahannya, Luffy memulai melatih dirinya untuk menjadi lebih kuat. Dua tahun kemudian, Bajak Laut Topi Jerami kembali berlayar menuju laut 'Dunia Baru'. Dalam petualangannya, Luffy juga mengasah kemampuan yang ia miliki. Luffy mempunyai 5 Gear yang berarti dia mempunyai 5 tahap kekuatan dan bisa memanfaatkan masing-masing kekuatannya ini seiring perkembangan petualangan mereka. Bersama kru bajak lautnya, Luffy menjelajahi Grand Line untuk mencari harta karun terbesar di dunia yang dikenal sebagai 'One Piece' dalam rangka untuk menjadi Raja Bajak Laut berikutnya.
Cerita One Piece bisa saja berlanjut terus sesuai kemauan sang penulis. Karena, dari episode 1 hingga kurang lebih episode 1074 ini, Luffy belum menemukan One Piece. Saya sang penulis hanya membaca rangkuman cerita One Piece versi animenya di Youtube. Tetapi, saya lebih suka versi live action yang ditayangkan oleh Netflix karena ringkas, rinci, dan ceritanya tidak berubah serta tidak bertele-tele seperti animenya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H