Mohon tunggu...
Herlya Inda
Herlya Inda Mohon Tunggu... Administrasi - Momhomeschooler

I am the ordinary mom, love Kids, Playing, sometimes writing bout me & Kids activity and homeschooling. visit my blog at https://www.herlyaa.com/

Selanjutnya

Tutup

Gadget Pilihan

Rahasiakan Transaksi Perbankan Aman Bersama Kompal

11 April 2020   11:09 Diperbarui: 11 April 2020   11:05 102
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Flyer keamanan Data Perbankan bersama KOMPAL

Dalam dunia perbankan, kejahatan siber bisa dilakuka dengan 2 cara yaitu :

  1. Social Engineering, yaitu manipulasi psikologis seseorang mendapatkan informasi secara halus untuk melakukan penipuan baik secara langsung maupun melalui telepon. Modus yang biasanya dilakukan yaitu dengan 3 cara antara lain : phising yaitu menyamar menjadi orang atau bisnis terpercaya dalam sebuah komunikasi elektronik (email, SMS atau link palsu), vishing yaitu pendekatan penipuan melalui komunikasi telepon, dan cara impersonation dengan berpura-pura menjadi orang lain 
  2. Skimming, yaitu tindakan pencurian dengan cara menyalin informasi yang terdapat pada sttop magnetic kartu debit atau kartu kredit secara ilegal.  Modus tersebut menggunakan alat skimming device yang menyerupai card reader atau yang dihubungkan dengan mesin ATM bisa juga spy camera yang dipasang di tempat-tempat tertentu di mesin ATM untuk mengamati jari Anda saat memasukkan PIN.

Antisipasi dengan Rahasia 

Hal penting untuk membuat aman transaksi perbankan Anda yaitu dengan rahasiakan sandi (password)!

1. Internet Banking

Lakukan perubahan password secara rutin, pastikan  menggunakan hape dan komputer yang tidak digunakan secara publik yang keamanannya tidak terjamin.

Selain itu memiliki software antivirus up date dan firewall aktif untuk menghindari gangguan pihak tidak bertanggung jawab.  

Satu hal yang tidak kalah penting yaitu jangan pernah menyimpan data bersifat pribadi di email atau folder yang bisa saja diakses orang lain.  

Jaga kerahasiaan user-id, password dan mtoken Anda.  Tidak memasukkan data tersebut ke program aplikasi tidak terpercaya, segera hapus mtoken tersisa karena bank tidak pernah meminta nasabah memasukkan nomor mtoken internet banking.

2. ATM

Rutin melakukan pergantian user PIN ATM, waspada sebelum bertransaksi, pastikan kondisi mesin ATM dan sekitarnya tidak ada yang mencurigakan.  

Tidak malas untuk mencek informasi nomor telepon call center bank.  Pastikan sesuai antara nomor di layar dan kartu. Jika berbeda, tinggalkan mesin ATM, bisa saja mesin tersebut menjadi target skimming, segera hubungi call center untuk menginformasikan keadaan tersebut.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun