Mohon tunggu...
Luthfiah
Luthfiah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UIN Raden Mas Said Surakarta

Hobi memasak

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Peran Al Quran dalam Pembentukan Karakter Generasi Z

13 Oktober 2024   12:00 Diperbarui: 13 Oktober 2024   12:09 19
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Generasi Z, atau sering disingkat sebagai Gen Z, merujuk pada kelompok demografis yang lahir antara pertengahan hingga akhir tahun 1990-an hingga awal 2010-an. Generasi ini mengikuti generasi Milenial dan menjadi generasi pertama yang tumbuh dengan akses internet dan teknologi digital yang luas. Generasi Z adalah kelompok yang kompleks dan beragam, dengan pengaruh besar dari teknologi dan isu sosial. Mereka membawa perspektif baru dalam banyak aspek kehidupan, mulai dari cara bekerja hingga cara berinteraksi dengan dunia. Memahami karakteristik dan nilai-nilai mereka sangat penting untuk menjawab kebutuhan dan harapan mereka di masa depan.

Pendidikan karakter adalah upaya untuk melatih, mengarahkan, dan memupuk nilai-nilai baik yang bertujuan untuk menumbuhkan kepribadian yang baik, bijak, sehingga dapat menimbulkan kontribusi yang baik bagi masyarakat dan lingkungan.Al-Qur'an memiliki peranan yang sangat penting dalam pembentukkan karakter generasi muda. Generasi Z berjiwa Al-Qur'an adalah generasi yang mampu memahami dan mengamalkan isi Al-Qur'an.

Al-Qur'an harus senantiasa di tanamkan dalam jiwa umat muslim terutama generasi muda saat ini. Karena melihat dari sejarah Al-Qur'an memberikan keberhasilan bagi Nabi Muhammad dalam mencetak manusia yang memiliki akidah dan akhlak yang baik dan kuat. Dimasa sekarang ini kita sering kali melihat generasi muda yang mengalami degradasi moral dan karakter. Seperti contoh pacaran, dimasa saat ini pacaran dianggap hal yang lumrah dan lazim di kalangan anak muda. Dan tidak jarang aktivitas pacaran di dukung juga oleh para orang tua. Justru pemuda yang tidak pacaran akan diolok dan dianggap orang yang nggak gaul, nggak laku, kolot, sok agamis. Padahal dijaman dulu orang jika ingin berpacaran mereka melakukan secara sembunyi-sembunyi karena merasa malu dan menganggap hal tersebut aib yang harus ditutupi.

Oleh karena itu dengan dengan ditanamkan jiwa qur'ani pada diri generasi Z mereka bisa memiliki, kepribadian, akidah dan akhlak serta sifat-sifat yang terbentuk dari nilai-nilai yang diajarkan oleh Allah SWT.

Untuk menjadi generasi Z yang berjiwa Qur'ani, kamu bisa melakukan beberapa hal berikut:

1. Membaca dan Memahami Al-Qur'an: Luangkan waktu setiap hari untuk membaca Al-Qur'an dan mencoba memahami maknanya. Gunakan tafsir yang sesuai untuk mendalami konteks ayat.

2. Mengamalkan Nilai-nilai Qur'ani: Terapkan ajaran Al-Qur'an dalam kehidupan sehari-hari, seperti berbuat baik, jujur, dan menghormati orang lain.

3. Mengikuti Kajian dan Diskusi: Bergabunglah dalam komunitas yang membahas Al-Qur'an dan ajaran Islam, baik secara online maupun offline.

4. Membangun Akhlak yang Baik: Fokus pada pengembangan karakter yang baik, seperti sabar, dermawan, dan penuh kasih sayang, sesuai dengan tuntunan Al-Qur'an.

5. Mendekatkan Diri kepada Allah: Lakukan ibadah secara rutin, seperti shalat, dzikir, dan berdoa, agar hati semakin terhubung dengan ajaran-Nya.

6. Menggunakan Teknologi Secara Positif: Manfaatkan media sosial dan teknologi untuk menyebarkan kebaikan dan nilai-nilai Qur'ani.

Dengan komitmen dan konsistensi, kamu bisa menjadi generasi Z yang berjiwa Qur'ani.

Kesimpulan

Dengan menanamkan Al-Qur'an pada jiwa,kita bisa maka kita akan terus belajar tentang ayat-ayat Allah dan menjadi lebih baik dari sebelumnya. Ayat-ayat dalam Al-Qur'an menyadarkan kita serta memberikan tuntunan bagi kita bagaimana cara berperilaku sehingga kita dapat menjadi generasi milenial yang cerdas, bermoral dan berkarakter. Dan diharapkan generasi milenial penerus bangsa ini tidak hanya berperan sebagai generasi yang paham teknologi tetapi juga menjadi generasi Qur'ani yang beradab, berakhlak, dan berkarakter.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun