Mohon tunggu...
Luqman AdiWibowo
Luqman AdiWibowo Mohon Tunggu... Programmer - Mahasiswa UIN Walisongo Semarang Jurusan Teknologi Informasi

Seorang mahasiswa TI memiliki keterampilan di bidang pemrograman android menggunakan bahasa Kotlin, dan Unity AR

Selanjutnya

Tutup

Kkn

Peringatan 10 Muharam di Masjid Baitussalam RW 02 dengan Santunan Anak Yatim Meriah oleh Kehadiran Gus Mundzir, KKN MMK UIN Walisongo Turut Andil

5 September 2024   10:35 Diperbarui: 5 September 2024   11:01 17
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pada Kamis malam, 15 Agustus 2024, Masjid Baitussalam RW 02 Kelurahan Mugassari disemarakkan dengan acara santunan anak yatim dalam rangka memperingati 10 Muharram. Acara yang dimulai pada pukul 19.30 WIB setelah sholat Isya ini berjalan lancar dengan partisipasi aktif dari berbagai pihak, termasuk tim KKN MMK UIN Walisongo Posko 13.

Dokumentasi Tim KKN MMK UIN Walisongo posko 13
Dokumentasi Tim KKN MMK UIN Walisongo posko 13

Kegiatan dimulai dengan pengajian yang dipimpin oleh Mas Yudha, salah satu anggota tim KKN, yang bertindak sebagai pembawa acara. Acara berlangsung khidmat hingga tiba saatnya Gus Mundzir, memberikan tausiyah. Dalam pengajiannya, Gus Mundzir mengingatkan pentingnya ketakwaan kepada Allah dan kewajiban umat Islam untuk menyantuni anak yatim. Beliau juga menjelaskan definisi anak yatim, yaitu anak yang belum mencapai usia baligh. Gus Mundzir menegaskan bahwa hanya anak-anak yang belum baligh yang tergolong sebagai anak yatim, sehingga mereka berhak menerima santunan sesuai ajaran Islam.

Dokumentasi Tim KKN MMK UIN Walisongo posko 13
Dokumentasi Tim KKN MMK UIN Walisongo posko 13

Setelah pengajian, acara dilanjutkan dengan pemberian santunan kepada anak-anak yatim yang terdaftar di wilayah RW 02. Dana santunan ini merupakan hasil dari sumbangan warga yang dengan antusias mendukung kegiatan ini. Kemeriahan acara tampak jelas dari tingginya partisipasi warga yang hadir dan berkontribusi dalam acara ini.

Dokumentasi Tim KKN MMK UIN Walisongo posko 13
Dokumentasi Tim KKN MMK UIN Walisongo posko 13

Bapak Medi, selaku Ketua Takmir Masjid Baitussalam, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh jamaah yang telah berdonasi dan berpartisipasi dalam acara. Beliau juga mengingatkan pentingnya ibadah dan berbagi dengan sesama, terutama kepada anak yatim.

Mahasiswa KKN MMK UIN Walisongo juga berperan aktif dalam menyukseskan acara ini. Selain Mas Yudha yang bertindak sebagai MC, anggota tim lainnya membantu membagikan snack dan menghitung uang yang terkumpul untuk santunan.

Dengan berakhirnya acara ini, diharapkan semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap anak yatim dapat terus terjaga di lingkungan RW 02 Kelurahan Mugassari.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kkn Selengkapnya
Lihat Kkn Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun