Mohon tunggu...
Lugas Rumpakaadi
Lugas Rumpakaadi Mohon Tunggu... Jurnalis - WotaSepur

Wartawan di Jawa Pos Radar Banyuwangi yang suka mengamati isu perkeretaapian.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Didiek Hartantyo, Sosok Tangguh di Era Pandemi Hingga Pendukung Pariwisata Banyuwangi

17 Oktober 2024   18:17 Diperbarui: 17 Oktober 2024   18:18 491
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Jumlah perjalanan KA di Banyuwangi meningkat saat kepemimpinan Didiek Hartantyo. (Lugas Rumpakaadi)

Akibatnya, rangkaian KA Mutiara Timur pada Maret 2022, sempat tergantikan menjadi rangkaian mild steel kelas eksekutif dan ekonomi plus. Rangkaiannya sendiri dimutasi ke depo lain untuk digunakan KA lain.

Sepanjang tahun 2022, KA Mutiara Timur sempat mati suri dan digunakan KA Joglosemarkerto. Kemudian pada November 2022, rangkaian KAnya digunakan oleh KA Blambangan Ekspres yang saat itu baru beroperasi melayani rute Ketapang-Semarang Tawang Bank Jateng PP.

Hadirnya KA Blambangan Ekspres, dukungan untuk pariwisata Banyuwangi

Era kepemimpinan Didiek Hartantyo, juga dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Banyuwangi. Dengan mulai bangkitnya sektor pariwisata, kebutuhan perjalanan dengan kereta api juga diperlukan.

Menjawab kebutuhan perjalanan ini, KAI menghadirkan KA Blambangan Ekspres. Dengan adanya KA ini, penumpang dari Banyuwangi yang ingin melakukan perjalanan sampai Semarang, tak lagi perlu transit di Surabaya untuk berpindah kereta api. Begitu pula sebaliknya.

KA Blambangan Ekspres sukses besar dengan tingginya okupansi penumpang. Hal ini membuat KAI mencoba untuk memperpanjang KA Blambangan Ekspres hingga Jakarta.

Benar saja, baru dua tahun sejak dioperasikan, KAI di bawah kepemimpinan Didiek Hartantyo merealisasikan hal itu. Menjadikan KA Blambangan Ekspres sebagai kereta api dengan rute terjauh saat ini, mencapai 1.031 kilometer.

Tak berhenti sampai di sana, KA Blambangan Ekspres juga mendapatkan upgrade sarana kereta. Dari awalnya kelas ekonomi plus menjadi ekonomi new generation modifikasi.

Kereta ekonomi new generation modifikasi juga hadir untuk menjawab keluhan pelanggan KA yang selama ini mengeluhkan perjalanan kereta kelas ekonomi premium. Maklum, separuh kursinya bikin pusing penumpang karena tidak semua menghadap searah jalan kereta.

Melalui Balai Yasa Manggarai, kereta ekonomi new generation mendapat fasilitas kursi yang nyaman. Nyaris setara kelas eksekutif dan mendapat apresiasi dari pelanggan KA.

Tak hanya KA Blambangan Ekspres, KA Mutiara Timur juga kembali beroperasi dengan kelas serupa. Bahkan, mulai 1 September 2024, KA Mutiara Timur kembali beroperasi setiap hari, menggunakan rangkaian KA Baturraden Ekspres yakni kelas eksekutif dan bisnis, sama dengan saat KA Mutiara Timur saat beroperasi di era Perusahaan Umum Kereta Api (Perumka).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun