Mohon tunggu...
Ludri PuastyHesa
Ludri PuastyHesa Mohon Tunggu... Guru - Guru

Membaca itu Asyiik

Selanjutnya

Tutup

Music

Orang tua Tenang Anak Happy

26 September 2024   05:35 Diperbarui: 26 September 2024   06:53 11
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pestapora 2024 tahun ini telah berakhir pada hari Minggu, 22 September 2024. Ajang festival musik terbesar dan paling bergengsi di Indonesia telah berlangsung selama 3 hari berturut-turut yaitu mulai hari Jumat, 20 September sampai hari Minggu, 22 September di JIExpo Gambir, Kemayoran, Jakarta Pusat, dan memberikan pengalaman yang tak terlupakan untuk pengunjungnya, keceriaan, refleksi, dan tentunya rasa aman bagi kalangan orang tua. Mengapa?


Yup, pada tahun ini sama dengan tahun sebelumnya Pestapora berkolaborasi dengan Ciao Bimbi Preschool, Kindergarten, dan Daycare dengan membuka Pop Up Daycare yang diberi nama PecaPowa. Sehingga, bagi orang tua yang ingin menikmati musik tidak perlu khawatir lagi dengan buah hatinya. 

PecaPowa tidak hanya penitipan anak semata, anak-anak disajikan berbagai macam kegiatan yang bersifat menyenangkan juga mengedukasi. Tahun ini, Ciao Bimbi juga berkolaborasi dengan Bumi Kardus, Kebun Kumara, dan Buumi Playscape dengan memberikan kegiatan-kegiatan seperti mengenalkan cara mencintai bumi dengan memilah sampah (daur ulang), pengetahuan tentang tumbuhan, dan juga tentang bermain peran.

Ciao Bimbi menjadi menyelenggara dalam menyusun run down acara dengan memilih tema per hari yaitu,  day 1 bertema tentang Little scienctist, yaitu memperkenalkan profesi dan melakukan kegiatan percobaan science yang menarik sehingga anak-anak bersemangat dan juga meningkatkan rasa keingintahuan anak. Day 2 bertemakan talent show, anak-anak diperkenalkan bakat-bakat dengan melihat pertunjukkan dari anak-anak Ciao Bimbi, serta belajar menari bersama. Sedangkan Day 3 bertemakan gymnastic, anak-anak diajak untuk bergerak sesuai dengan rintangan yang telah disusun, sehingga dapat melatih perkembangan motorik kasar dan dapat meningkatkan kognitif serta dapat memecahkan masalah.  

Kegiatan-kegiatan di PecaPowa  berjalan sukses, dengan anak-anak menikmati berbagai aktivitas menarik dan orang tua pun menikmati musik dengan hikmat.  

Miss Poppie, owner Ciao Bimbi, menyatakan:

"Harapannya kita bisa bekerja sama lagi dengan lebih banyak partner dan pastinya terima kasih atas antusias orang tua menitipkan anak-anaknya. Ke depannya, mungkin kita bisa memperluas areanya lagi dengan anak-anak yang lebih banyak lagi. Kita juga ingin memperkenalkan kepada orang tua bahwa banyak yang bisa dilakukan di rumah bersama anak-anak". 

Keseruan, kegembiraan, dan keceriaan ini juga menjadi pengalaman yang dirasakan anak-anak di dalam PecaPowa maupun setelahnya, yang akan mereka ceritakan ke orang tua masing-masing. Dengan adanya Pop Up Day dalam Pestapora membuat orang tua tenang dan nyaman selama menikmati musik dan juga membuat anak senang. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun