Mohon tunggu...
Ludiro Madu
Ludiro Madu Mohon Tunggu... Dosen - Dosen

Mengajar di Jurusan Ilmu Hubungan Internasional UPN 'Veteran' Yogyakarta.

Selanjutnya

Tutup

Analisis Pilihan

Debat Capres 2024: Anies Ngotot, Prabowo Emosian, Ganjar Santai

15 Desember 2023   02:03 Diperbarui: 15 Desember 2023   02:03 365
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Prabowo seperti kurang mampu memanfaatkan waktu dan malah mengumbar emosi. Emosi Prabowo tampak lebih tinggi ketimbang dua capres lainnya.

Apalagi ketika Prabowo menjawab pertanyaan soal Hak Azasi Manusia (HAM), korupsi, dan lainnya. Sorotan kamera close-up memperlihatkan sekali raut wajah itu. Rekam jejak Prabowo tampak melemahkan pengalamannya dalam debat capres atau cawapres sebelumnya.

Repotnya lagi, Prabowo seolah dikeroyok kedua capres. Beberapa pertanyaan yang semestinya sudah bisa diperkirakan malah dijawab kurang memadai. Tim kampanye mungkin kurang memberikan briefing tema-tema debat perdana.

Meskipun demikian, Prabowo lebih banyak menyebut nama capres lainnya. Emosi Prabowo itu memang bercampur dengan gaya bicara informal yang tidak dipunyai capres lainnya.

Naik dan turunnya emosi Prabowo memang sudah diketahui dan diprediksi banyak orang. Faktor emosi ini bisa berarti positif dan negatif. Itu tergantung anda berada di kubu capres yang mana:)

Ganjar tampak santai
Di antara ketiga capres, Ganjar Pranowo memang tampak paling santai. Dengan usia terpaut 1 tahun dengan Anies dan digembleng pengalaman organisasi kemahasiswaan dan partai politik. Ganjar, seperti Anies, juga kelihatan memang biasa berdebat.

Cara berdebatnya Ganjar agak beda dengan Anies yang menatap mata lawan debat dengan tajam. Ganjar malah sering tersenyum seolah mengajak lawan debat agar tidak tegang.

Di satu sisi, kebiasaan ini mengindikasikan kesiapannya tampil berdebat dan melayani pertanyaan sesuai tema debat perdana. Senyum itu juga bisa bermakna kesiapan Ganjar meladeni pertanyaan dan sanggahan lawan debat, terutama Anies.

Sikap santai ditambahi senyum ramah memang menjadi "jualan' Ganjar selama ini. Gaya bicara bercerita menjadi keunggulan capres yang mantan gubernur Jawa Tengah ini.

Meski begitu, kesantaian itu juga ternyata bisa diartikan sebagai sikap meremehkan lawan bicaranya. Selanjutnya, sikap itu secara tidak langsung ditanggapi secara emosional oleh Prabowo, misalnya.

Gagasan, pertanyaan, dan jawaban Ganjar cenderung realistis. Tidak tampak upaya Ganjar melebih-lebihkan sebuah isu ketika bertanya atau menjawab. Beberapa contoh diceritakan Ganjar dengan membawa nama calon wakil presiden, Mahfud Md.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun