Mohon tunggu...
Rafael Untung
Rafael Untung Mohon Tunggu... Lainnya - Off

Haloo, untung disini

Selanjutnya

Tutup

Healthy

The One That Construct Us

23 Agustus 2017   22:38 Diperbarui: 26 Agustus 2017   18:45 1294
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar Sel Prokariotik dan Eukariotik (Sumber)

Artikel ini akan membahas mengenai "The One That Construct Us" yang artinnya "Yang menyusun kita" atau yang kita lebih kenal dengan sebutan Sel. Lebih tepat nya, saya akan berpendapat mengenai suatu pendapat dimana sel eukariotik lebih mudah mengalami mutasi atau perubahan secara cepat dibanding dengan sel prokariotik. Namun sebelum kita membahasnya lebih lanjut kita akan mempelajari lebih dalam mengenai sel terlebih dahulu.Gambar Sel Bawang Merah (sumber)

Apa itu sel?  Sel merupakan tingkat struktural kehidupan terendah atau paling sederhana yang memiliki seluruh sifat kehidupan, seperti reproduksi, pertumbuhan dan perkembangan, pemanfaatan energi, respons terhadap lingkungan, pengaturan, dan adaptasi terhadap lingkungan sekitarnya.

Jika sel itu merupakan struktur yang paling sederhana dalam sebuah kehidupan, lalu bagaimana pada awalnya kita mengetahui bahwa diri kita tersusun oleh sel ? Dalam sejarah, seorang ilmuwan yang berasal dari Belanda bernama Antony Van Leeuwenhoek berhasil menciptakan sebuah mikroskop sederhana pada 1674, dan menjadi orang pertama yang mengamati sel hidup secara langsung, sel-sel yang diamati nya antara lain : sel Spirogyra, sel bakteri , dan sel darah merah. Kemudian Antony disebut sebagai Bapak Biologi dan Mikrobiolog pertama.

Namun sebelum Antony menciptakan mikroskop sederhana, pada tahun 1665 terdapat seorang ilmuwan dari inggris yang bernama Robert Hooke, mencetuskan istilah sel dengan mengamati sel gabus dari dinding sel tumbuhan yang sudah mati, ia melihat adanya sebuah ruangan kecil yang kosong yang kemudian ia menamakannya sel atau dalam bahasa Latin, cellula = kamar kecil.

Lalu Robert Brown seorang botanis dari Skotlandia, pada tahun 1831 menemukan adanya nucleus  pada sel, atau yang kita kenal dengan inti sel. Selanjutnya terdapat sebuah teori mengenai sel yang  dikembangkan oleh dua orang yaitu  Matthias Jakob Schleiden ahli anatomi tumbuhan asal Jerman dan Theodor Schwann ahli annatomi hewan yang berasal dari Jerman pula, Mereka berpendapat bahwa sel merupakan unit dasar kehidupan dan setiap mahluk hidup tersusun oleh sel, unit dasar ini dibagi menjadi  tiga, yaitu 1) struktural   bentuk / ukuran, 2) fungsional kinerja, 3) hereditas genetik / pewarisan sifat. Kemudian istilah protoplasma yang merupakan cairan di dalam sel,  diperkenalkan oleh  Jan Evangelista Purkyn atau Johanes Purkinje seorang ahli anatomi dan faal atau fisiologi berkebangsaan Ceko. Rudolf Ludwig Karl Virchow adalah orang yang menyatakan "Omnis cellula e cellula" bahwa sel berasal dari sel sebelum nya, yaitu dengan melakukan pembelahan.

Dari pendapat - pendapat para ahli tersebut, dapat disimpulkan bahwa : 1)semua organisme termasuk manusia terdiri atas sel - sel, 2) Sel sebagai unit struktural terkecil yang menjadi komponen utama yang menyusun mahluk hidup, 3) Sel sebagai unit fungsional karena melakukan suatu fungsi kehidupan, 4) Sel sebagai unit hereditas yang dapat mewariskan sifat genetik dari satu generasi ke generasi berikut nya, dan 5) sel berasal dari sel sebelumnya melalui pembelahan.

Untuk ukuran sel memiliki ukuran yang bervariasi, sebagian besar sel berdiameter antara 1 - 100 mikrometer  (m) dengan volume berkisar antara 1 - 1.000 m3. Sel hewan berdiameter sekitar 20 m, sel tumbuhan sekitar 40 m, sel Amoenba 90 - 800 m, dan sel alga yang besar berdiameter  50.000 m ( 50 mm). Ukuran sel yang sangat kecil ini menyebabkan sel sulit untuk diamati secara langsung melalui mata telanjang.

Selain ukuran, sel pun memilki tipe,  terdapat dua tipe sel, yaitu selProkariotik dan sel Eukariotik. sDimana setiap mahluk hidup tersusun dari salah satu tipe sel tersebut. Organisme yang memilki sel prokariotik  yaitu Archaebacteria, Eubacteria,dan Cyanobacteria. Sedangkan organisme yang memilki sel Eucariotik , yaitu Protista, Fungi ( jamur ), Plantae ( tumbuhan ), dan Animalia (hewan).

Gambar Sel Prokariotik dan Eukariotik (Sumber)
Gambar Sel Prokariotik dan Eukariotik (Sumber)
Gambar Sel Prokariotik dan Sel Eukariotik (sumber)

Sel Prokariotik (dalam bahasa Yunani, pro = sebelum, karyon= inti ) merupakan sel yang belum memiliki nukleus atau tidak memilki membran inti yang memisahkan materi genetik di inti sel dengan bagian sel lainnya. Materi genetik atau DNA pada sel  prokariotik  berpusat pada tempat yang disebut nukleoid.Sel prokariotik memilki DNA sirkuler yang terdapat didalam nukleoid, sejumlah ribosom untuk sinstesis protein, membran plasma yang membatasi sel, dan juga dinding sel yang terdapat di sebelah luar membran plasma yang dilapisi kapsul seperti gel. Sebagian sel prokariotik ( bakteri ) ada yang memiliki alat perlekatan berupa pili dan alat pergerakan berupa flagela. Pada umumnya sel ini berdiameter 0,1 - 1 m.

Sel Eukariotik (dalam bahasa Yunani, eu = sebenarnya,  karyon = inti ) merupakan sel yang memiliki nukleus,  yaitu memiliki materi genetik atau DNA yang dibungkus oleh membrane inti. Pada sitoplasma atau daerah antara nukleus dan membran sel , terdapat medium semi cair yang disebut sitosol, serta organel - organel yang sebagian besar tidak terdapat pada sel prokariotik, sel  Eukariotik  pada umumnya berkisar sekitar 10 - 100 m.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun