Mohon tunggu...
Lucky Azhari
Lucky Azhari Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis

ex. Jurnalis Jawa Pos Radar Tulungagung. Penulis artikel olahraga dan hiburan. Hanya ingin menyajikan konten yang membuat pembaca klimaks menikmati alur tulisan saya.

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Serba-serbi Australia Open 2023: Indonesia Pernah Borong Gelar Juara!

1 Agustus 2023   06:12 Diperbarui: 1 Agustus 2023   07:40 428
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ganda putri Indonesia, Vita Marissa/ Aprilsasi Putri Lejarsar Variella saat menjuarai ajang Australia Open 2013 - dok. Saeed Khan/Getty Images

Turnamen bulu tangkis Australia Open 2023 berlangsung pada 1-6 Agustus 2023. Dalam keikutsertaannya, Indonesia kerap menuai hasil apik pada ajang ini setiap tahunnya.

Ya, Indonesia bukan negara baru di ajang Australia Open. Partisipasi skuat Merah Putih sudah berlangsung sejak puluhan tahun lalu dan berhasil memboyong gelar juara di Negeri Kanguru itu.

Salah satu momen yang tak terlupakan oleh segenap penikmat bulu tangkis adalah saat gelaran Australia Open Grand Prix Gold 2013 lalu. Indonesia keluar sebagai juara umum usai memborong gelar juara.

Terdapat tiga sektor yang saat itu mengharumkan bangsa. Yakni, dari sektor ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran. Ketiganya sukses tampil di babak final dan mengalahkan lawannya demi menyegel gelar juara.

Di nomor ganda putri misalnya. Vita Marissa/ Aprilsasi Putri Lejarsar Variella yang berstatus sebagai unggulan kedelapan melaju mulus ke babak pamungas. Di final, Vita/Putri sukses mengalahkan wakil Thailand, Savitree Amitrapai/Sapsiree Taeratanachai dengan skor 21-19, 21-15.

Pasangan ganda putra, Angga Pratama/Rian Agung Saputro di podium juara Australia Open 2013 - dok. PBSI
Pasangan ganda putra, Angga Pratama/Rian Agung Saputro di podium juara Australia Open 2013 - dok. PBSI

Bergeser di nomor ganda putra, Angga Pratama/Rian Agung Saputro juga tak kalah menuai hasil apik. Di babak final, Angga/Rian berhasil membawa gelar juara usai mengalahkan kompatriotnya, Berry Angriawan/Yohanes Rendy Sugiarto dengan skor 21=11, 21-18.

Satu lagi gelar juara lainnya disumbangkan dari sektor ganda campuran. Irfan Fadhilah/Weni Anggraini menjalani pertandingan babak final dengan ketat. Melawan wakil Korea Selatan, Shin Baek-cheol/Jang Ye-na, andalan Indonesia itu dipaksa bermain rubber game dengan keunggulan 21-14, 22-24, dan 21-16.

Sebelum melangkah ke final dan membukukan kemenangan, Irfan/Weni lebih dulu melakoni laga sengit di babak semi final. Mereka sempat kewalahan menghadapi wakil China, Liu Yuchen/Huang Dong Ping. Saat itu, Irfan/Weni berhasil mencatat kemenangan rubber game, 21-19, 13-21, 22-20.

Kemenangan pasangan ganda campuran itu sekaligus berbuah manis pada rekor Indonesia di turnamen Australia Open Grand Prix Gold 2013. Merah putih keluar sebagai juara umum dengan tiga gelar juara. Sedangkan dua sektor lainnya, yakni tunggal putra dan tunggal putri menjadi milik China dan Jepang.

Ajang Australia Open 2023 saat ini sedang berlangsung. Kini, levelnya semakin bergengsi, yakni berkasta BWF Super 500. Sejumlah pemain terbaik dunia juga andil dalam trunamen berhadiah total USD 420,000 atau setara Rp6,3 miliar itu. Indonesia sendiri menurunkan 21 wakil terbaiknya untuk menuai hasil maksimal.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun