Mohon tunggu...
Lucky Azhari
Lucky Azhari Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis

ex. Jurnalis Jawa Pos Radar Tulungagung. Penulis artikel olahraga dan hiburan. Hanya ingin menyajikan konten yang membuat pembaca klimaks menikmati alur tulisan saya.

Selanjutnya

Tutup

Raket

Deretan Pebulu Tangkis yang Mundur dari Korea Open 2023, Indonesia Terbanyak!

18 Juli 2023   22:37 Diperbarui: 18 Juli 2023   23:14 165
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Turnamen bulu tangkis bergengsi, Korea Open 2023 berlangsung pada 18-23 Juli. Sayangnya, banyak pemain dunia yang memilih untuk mundur dari ajang berkasta BWF Super 500 itu.

Tercatat sebanyak 29 atlet mundur dari ajang itu. Paling banyak dari Indonesia. Tak kurang 11 pemain mengonfirmasi telah menarik diri dari perhelatan akbar tahunan di Negeri Ginseng tersebut.

Selain Indonesia, terdapat sejumlah negara lain yang beberapa atletnya memutuskan batal tampil di Korea Open 2023. Misalnya, India, Kanada, termasuk tuan rumah, Korea Selatan.

Dari belasan wakil Indonesia yang mundur itu, satu diantaranya ganda putra gaek, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Mereka sebelumnya dijadwalkan bentrok dengan juniornya, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri di babak pertama.

Alasan yang mendasari pasangan berjuluk "The Dadies" mundur itu tak lain karena faktor persiapan yang mepet setelah mengikuti ajang Canada Open pekan lalu.

"Karena pulang dari Kanada cuma tinggal 1 minggu ke Korea. Dan supaya ada persiapan buat ke Jepang dan Australia juga," ujar Mohammad Ahsan, melansir Detik.com, Selasa (18/7).

Dengan mundurnya Ahsan/Hendra, praktis Indonesia mengirimkan empat wakil ganda putra. Yakni, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Pramudya/Yeremia, Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Selain itu, mantan ganda putra nomor 1 dunia, Kevin sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon juga memilih absen. Itu setelah Marcus dikabarkan akan naik meja operasi usai mengalami cedera tumit.

Berikut ini daftar pemain yang mundur dari Korea Open 2023:
Tunggal Putra:
- Anthony Ginting
- Jonatan Christie
- Shesar Hiren Rhustavito
- Sameer Verma (India)
- Lakshya Sen (India)

Tunggal Putri:
- Nozomi Okuhara (Jepang)
- Michelle Li (Kanada)
- Natsuki Nidaira (Jepang)
- Busanan Ongbamrungphan (Thailand)

Ganda Putra:
- Kevin Sanjaya S./Marcus Fernaldi Gideon
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
- Choi Solgyu/Kim Won-ho (Korea Selatan)
- Krishna Prasad/Vishnuvardhan Goud Panjala(India)
- Lee Yang/Wang Chi Lin (Chinese Taipei)

Ganda Putri:
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia
- Febriana Dwipuji K./Amalia Cahaya Pratiwi
- Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto
- Meilysa Trias Puspita/Rachel Allessya Rose
- Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria)
- Rutaparna Panda/Swetaparna Panda (India)
- Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada)
- Tanisha Crasto/Ashwini Ponnappa (India)

Ganda Campuran:
- Rehan Naufal K./Lisa Ayu Kusumawati
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
- Adnan Maulana/Nita Violina Marwah
- Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han Jessica (Singapura)
- Misha Zilberman/Svetlana Zilberman (Israel)
- Kim Won Ho/Jeong Na Eun (Korea Selatan)
- Ty Alexander Lindeman/Josephine (Kanada)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun