Gelar turnamen bergengsi Denmark Open 2022 nomor ganda putra akhirnya menjadi milik pasangan Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto usai menumbangkan kompatriotnya, Kevin Sanjaya/Markus Fernaldi Gideon.
Babak final Denmark Open 2022 dihelat Minggu (23/10/2022). All Indonesian Finals ganda putra ini tersaji di partai ketiga, usai pertandingan ganda putri, Chen Qingchen/Jia Yifan [CHN] kontra Baek Ha Na/Lee So Hee.
Tak sedikit yang memprediksi bahwa gelar ganda putra itu bakal jatuh di tangan The Minions, julukan pasangan Kevin/Marcus. Namun, segala kemungkinan bisa terjadi di lapangan.
Seperti kekalahan ganda putra unggulan pertama, Takuro Hoki/Yugo Kobayasi di babak pertama, hingga raksasa tunggal putra tuan rumah, Viktor Axelsen yang merana dihajar pebulutangkis muda Singapura, Loh Kean Yew.
Kemenangan Fajar/Rian atas The Minions di final Denmark Open 2022 diraih lewat dua set langsung, 21-19, 28-26. Meski begitu, permainan yang mereka tunjukkan sungguh berkelas. Terlebih Fajar/Rian tampak ngotot merengkuh gelar pertamanya di tahun ini.
Laga sengit sudah berlangsung sejak set pembuka. Kedua pasangan berusaha saling mengalahkan meski membawa simbol bendera yang sama di dada. Di set pembuka ini, kendali permainan awalnya dipegang oleh Kevin/Marcus. Bola-bola cepat dan datar beberapa kali menyulitkan lawan.
Dominasi mantan peringkat 1 dunia itu sayangnya tak bisa bertahan lebih lama. Usai interval, giliran Fajar/Rian membalikkan keadaan.
Selisih keunggulan poin di antara keduanya pun tipis. Beruntung, duet unggulan 5 ini mampu menjaga asa dan menutup set pertama dengan skor ketat, 21-19.
Berbekal kemenangan di set pertama, Fajar/Rian kian percaya diri menghadapi set kedua. Namun, The Minions tak mau terus tertekan. Mereka coba mengendalikan tempo permainan semakin cepat.
Smash keras Marcus, diimbangi sergapan di depan net dari Kevin beberapa kali menghasilkan poin.
Lepas dari turun minum, Fajar/Rian kembali ke performa terbaiknya. Smash beruntun dari The Minions mampu dikembalikan. Jual beli smash terus terjadi hingga memasuki championship poin. Di sini, rasa tak ingin kalah antar kedua terus bergejolak.
Menariknya, terjadi setting hingga beberapa kali. Puncaknya, Fajar/Rian mampu meraih kemenangan set kedua dengan dramatis, 28-26, sekaligus mencatatkan namanya sebagai jawara ganda putra Denmark Open 2022.
GELAR PERTAMA BWF SUPER 750 DI TAHUN 2022
Podium tertinggi itu tampaknya sangat berarti bagi Fajar/Rian. Sebab, ini gelar perdana keduanya di level BWF Super 750 tahun 2022. Sangat mungkin bagi mereka meraih gelar-gelar berikutnya.
Sebelumnya, pasangan peringkat 5 dunia ini sempat menembus babak final dan menciptakan All Indonesian Finals di Singapura Open 2022. Saat itu, mereka finis di posisi runner up usai ditumbangkan juniornya, Leo Rolly/Daniel Marthin dengan 21-9, 14-21, 16-21.
Prestasi manis pun ditorehkan Fajar/Rian saat turun di Malaysia Open 2022 lalu. Permainannya tak terbendung. Di semifinal, duet maut itu menumbangkan jagoan tuan rumah, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan 21-14, 19-21, 21-10.
Lagi-lagi, All Indonesian Finals ganda putra tercipta. Fajar/Rian yang kala itu duel dengan pasangan gaek, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bermain all out. Mereka pun sukses memboyong gelar Malaysia Open 2022 dengan dua set langsung, 21-12, 21-19.
Selain itu, Fajar/Rian juga menorehkan prestasi beken lainnya. Yakni, juara Daihatsu Indonesia Masters 2022, Swiss Open 2022, dan Runner Up Thailand Open 2022.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H