Mohon tunggu...
Lucky AdiBaskara
Lucky AdiBaskara Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya Lucky Adi seorang mahasiswa fakultas teknik di Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi: Rivalitas bak Batman Superman

22 November 2022   13:00 Diperbarui: 22 November 2022   13:00 333
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bola. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Penikmat sepakbola di seluruh dunia pasti sudah tidak asing lagi dengan nama Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. 2 pesepakbola spektakuler yang merumput dan menjadi top score serta top assist selama lebih dari 15 tahun dikasta tertinggi liga-liga eropa. Tak heran mereka dijuluki sebagai GOAT atau Greatest Of All Time oleh masing-masing fans mereka. 

Cristiano Ronaldo mengawali karir profesional di Sporting CP dan mengakhiri jejaknya di Sporting dengan raihan 5 goal dan 6 assist sejak musim 2001/03. 

Ronaldo meneruskan karir profesionalnya saat dikontrak Man Utd di tahun 2003, di Man Utd Cristiano menorehkan 343 pertandingan dengan 145 goal dan 63 assist. 

Cristiano mendapatkan Golden Boot dimusim 2007/08 dan Balon Dor , Puskas Award, dan FIFA FIFPro World XI dimusim 2008/09 (Sc: FIFA FIFPro) bersama Lionel Messi dan Fernando Torres. 

Lionel Messi kecil mengawali karir juniornya bersama Newells Old Boys selama 5 musim 1995/00. FC Barcelona meminang Messi kecil yang berbakat dan memboyongnya ke tim junior El Bara. 

Frank Rijkaard (pelatih El Bara musim 2004/06) mempromosikan Messi ke tim Utama dimusim 2004 saat laga melawan RCD Espanyol. Messi mendapatkan trofi La liga Spanyol dan Uefa Champions League pertama bersama Bara saat musim 2005/06. Lionel Messi disandingkan dengan squad bertabur bintang FC Barcelona bersama Ronaldinho, Deco, Eusebio dan legenda lainnya dimusim itu. 

Rivalitas Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi berawal dari direkrutnya Cristiano Ronaldo oleh Real Madrid dimusim 2009, dengan mahar 98jt, transfer tersebut merupakan rekor transfer tertinggi Real Madrid sebelum dipatahkan oleh rekan setimnya sendiri Gareth Bale sebanyak 100jt. 

Real Madrid merekrut Cristiano Ronaldo bersama dengan Ricardo Kaka (AC Milan), Karim Benzema (FC Lyon), dan Xabi Alonso (Liverpool FC). Kala itu Ronaldo dan Messi mengemas masing-masing 1 Balon Dor. Ronaldo mendapatkan Balon Dor pertama di musim 2007/08, sedangkan Messi di musim 2008/09.

Legenda Real Madrid tersebut awalnya belum memakai nopung keramatnya yaitu nopung 7 di 2 musim pertamanya. Cristiano sendiri memakai nopung 9, setelah cabutnya Raul Gonzales ke FC Schalke 04 pada musim 2010/11 barulah Cristiano memakai nopung yang seharusnya ada padanya. 

Cristiano Ronaldo bermain pada posisi sayap kiri dengan tandemnya Gonzalo Higuain dan Ricardo Kaka dimusim 2009/10. Cr7 memperoleh 34 goal dan 11 assist dimusim 2009/10, awal yang bagus bagi seorang pemuda 23 tahun yang masuk ke klub terbaik didunia abad 21 (SC: IFFHS). 

Cristiano Ronaldo mendapatkan pengahargaan individu pertama di Real Madrid setelah masuk jajaran FIFA FIFPro World XI 2010 bersama Lionel Messi dan David Villa

Lionel Messi tampil menawan dengan mencatatkan 47 goal dan 12 assist dimusim 2009/10. Messi gagal mendapatkan trofi LaLiga Spanyol bersama Bara setelah finish diposisi ke 2 setelah Real Madrid. 

Lionel Messi juga gagal memenangkan trofi UEFA Champions League setelah dihajar Inter Milan dibabak semifinal dengan skor 2-1. Lionel Messi meraih trofi individu berupa Top Goal Scorer Laliga dan Uefa Champions League, Player Of The Year, serta Balon Dor ke2nya dimusim 2009/10.

Cristiano mengemas 56 goal dan 21 assist dimusim 2010/11. Cristiano juga menyabet penghargaan individu IFFHS World Best Top Goal Scorer serta Top Goal Scorer Laliga Spanyol dan Uefa Champions League

Messi berhasil mengumpulkan 53 goal dan 27 assist dimusim 2010/11. Messi meraih gelar Laliga Spanyol ke-5x nya bersama FC Barcelona. Messi juga menyabet Balon Dor ke3 nya dimusim 2010/11. Lionel Messi mendapatkan penghargaan individu FIFA FIFPro bersama Cristiano Ronaldo dan Wayne Rooney dimusim 2010/11

Ronaldo kembali menorehkan 50+ gol dimusim 2011/12 dengan torehan 62 goal dan 17 assist. Cristiano juga mendulang Kemenangan Laliga 100 poin+ bersama Real Madrid yang meninggalkan FC Barcelona ditempat kedua musim 11/12. 

Cristiano Ronaldo berhasil mengunci gelar Laliga Spanyol pertamanya bersama Real Madrid. Cristiano menjadi Top Scorer Uefa Euro 2012 di Polandia Ukraina dengan torehan 3 goal. 

Cristiano juga meraih FIFA FIFPro World XI 2012 bersama Lionel Messi dan Radamel Falcao pada musim 2011/12. Sayangnya Real Madrid gagal menuju babak final Uefa Champions League setelah keok oleh FC Bayern Mnchen disemifinal babak adu pinalti dengan skor 3-1 musim 2011/12.

Lionel Messi yang sedang on fire dengan luar biasa menyuguhkan 73 goal dan 32 assist di musim 2011/12. Messi bersama Bara mencatatkan rekor goal terbanyak sepanjang kariernya pada musim 2011/12. 

Lionel Messi juga meraih Balon Dor ke-4x nya berturut-turut serta penghargaan individu FIFA FIFPro World XI kategori Best Forward bersama Cristiano Ronaldo dan Radamel Falcao dimusim 2011/12

Musim 2012/13 adalah Musim Cristiano Ronaldo untuk kembali meraih trofi individu paling bergengsi yakni Balon Dor. Cristiano torehkan 62 goal dan 16 assist. Stats memukau Cristiano mampu mengalahkan pesaing terdekatnya Lionel Messi dan Franck Ribery. 

Cristiano juga menjadi Top Goal Scorer LaLiga Spanyol dan Uefa Champions League serta Player of The Year. Real Madrid dan Cristiano Ronaldo gagal untuk ke2 kalinya di semifinal Champions League setelah dikalahkan Borussia Dortmund dengan skor 4-3. Ia menjadi pemenang FIFA FIFPro World XI 2013 kategori Best Forward bersama Lionel Messi dan Zlatan Ibrahimovic

Messi menjarah gelar Laliga Spanyol dari juara bertahan Real Madrid dimusim 2012/13. Ia menorehkan 60 goal dan 17 assist. 

Cristiano Ronaldo meraih trofi Uefa Champions League pertamanya di Real Madrid ini juga menajadi trofi Champions League ke2 nya pada musim 2013/14. 

Real Madrid yang berhasil menyamakan kekedudukan 1-1 atas Atletico Madrid dimenit injury time lantas melibas Atletico di babak Extra Time dengan skor 4-1 musim 2013/14 . 

Real Madrid mengakhiri "puasa piala Eropa" mereka setelah terakhir kali menjuarai Uefa Champions League dimusim 2001/02, goal semata wayang Zinedine Zidane berhasil merobek jala gawang Bayer Leverkusen saat itu dengan skor 2-1. Cristiano mencatatkan rekor Uefa Best Player In Europe musim 2013/14. Ronaldo juga mendapatkan Balon Dor ke3 nya pada musim 2013/14

Messi mencatatkan 41 goal dan 14 assist. Messi juga mencatatkan namanya di FIFA FIFPro World XI bersama Cristiano Ronaldo dan Arjen Robben dimusim 2013/14. 

Messi gagal meraih juara FIFA World Cup ditahun 2014 untuk Argentina setelah keok difinal oleh Jerman dengan skor 1-0. Lionel Messi mendapatkan penghargaan Golden Ball pada gelaran FIFA World Cup 2014.

Cristiano Ronaldo menorehkan 61 goal dan 23 assist di musim 2014/15. Cristiano menggasak Footballer of The Year dan Top Goal Scorer LaLiga musim 2014/15.

Real Madrid bisa dibilang "kehabisan bensin" di pertengahan musim 2014/15 akibat jarangnya rotasi pemain oleh juru taktik El Real saat itu, Carlo Ancelotti. Cristiano dan kawan-kawan mengalami kekalahan disemifinal saat menjamu Juventus FC dileg 2 Uefa Champions League musim 2014/2015. 

Messi mencatatkan 58 goal 31 assist musim 2014/15. Lionel Messi menyabet gelar Uefa Champions League ke4 nya setelah menamatkan Juventus dengan skor 3-1. 

Lionel Messi juga meraih Balon Dor ke5 nya dimusim 2014/15. Ia juga mendapatkan Treble Winner ke2 nya setelah menorehkan gelar UCL, Laliga Spanyol, dan Copa Del Rey dalam semusim, setelah raihan Treble Winner pertamanya bersama Guardiola musim 2008/09.

Cristiano Ronaldo meraih 51 goal dan 15 assist dimusim 2015/16. Ronaldo memenangkan gelar Uefa Champions League ke3 nya bersama Real Madrid pada musim itu. 

Cristiano Ronaldo juga menyabet gelar Uefa Euro 2016 pertamanya setelah gagal difinal sebelumnya melawan Yunani ditahun 2004. Cristiano lagi-lagi meraih Balon Dor untuk ke4 kalinya musim 2015/16. Ia juga masuk FIFA FIFPro World XI 2016 bersama Lionel Messi dan Luis Suarez

Lionel Messi mencatatkan 41 goal dan 24 assist dmusim 2015/16. Lionel Messi meraih gelar Laliga ke8 nya dimusim ini. Ia gagal meraih juara Copa America bersama Argentina setelah kalah adu pinalti melawan Chile, dengan Messi yang gagal mengeksekusi tendangan terakhir Argentina ditahun 2016. 

Cristiano Ronaldo mengukir goal ke 500 nya bersama Real Madrid di level klub pada musim 2016/17. Ronaldo mengemas 42 goal dan 12 assist dimusim 2016/17. Ia juga menorehkan Balon Dor ke5 nya dimusim ini. 

Prime Real Madrid dan Cristiano Ronaldo bisa dikatakan berada dimusim 2016/17 yang finish dengan 5 Piala Liga dan Eropa termasuk gelar Uefa Champions League ke 5 Ronaldo.

Lionel Messi juga mencatatkan goal ke 500 nya bersama FC Barcelona dimusim 2016/17. Messi menorehkan 54 goal dan 20 assist bagi El Bara dimusim itu. Namun Messi Cs gagal menyabet gelar Laliga Spanyol setelah terpaut 3 poin dari sang juara Real Madrid musim 2016/17. 

Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi mengakhiri rivalitas mereka di LaLiga Spanyol pada musim 2017/18. Ronaldo tidak memperpanjang kontraknya bersama El Real lantaran tuntutan gajinya tidak dipenuhi oleh manajemen. 

Cristiano menyabet gelar Uefa Champions League ke5 nya dimusim ini. Ia juga menorehkan 44 goal dan 8 assist. Cristiano Ronaldo mengemas total 438 pertandingan 450 goal dan 131 assist

Lionel Messi menorehkan 45 goal dan 20 assist dimusim 2017/18. Ia menyabet gelar Laliga Spanyol ke9 nya bersama FC Barcelona. Messi lagi-lagi meraih FIFA FIFPro World Best XI bersama Cristiano Ronaldo dan Kylian Mbappe. 

Namun Ia tidak pernah lagi mencetak goal ke gawang Real Madrid setelah hengkangnya Cristiano Ronaldo dari Laliga dimusim 2017/18. Lionel Messi mengakhiri kebersamaannya bersama FC Barcelona dimusim 2020/21, setelah El Bara tak mampu membayar mahalnya gaji sang megabintang dan mengharuskan nya pergi. 

Messi hijrah ke PSG dengan status free transfer bersama rekrutan anyar PSG Sergio Ramos, Gigi Donnarumma, dan Giorginio Wijnaldum musim 2020/21.

Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi adalah pesepakbola luar biasa yang pernah lahir didunia. Mereka mengajarkan bahwa bakat tanpa kerja keras dan kerja keras tanpa mentalitas tidak akan menjadikan kita yang terbaik didunia. 

Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi bak Batman dan Superman, Lionel Messi mungkin unggul secara statistik dibanding Ronaldo, tetapi entah kenapa kita semua mencintai Cristiano. Mereka mencatatkan statistik yang gila dikancah persepakbolaan dunia. 

Cristiano Ronaldo dengan golnya dan Lionel Messi dengan Assist cantiknya. Sudahi perdebatan anatara mereka berdua, Lionel Messi yang terbaik Cristiano Ronaldo yang jadi ikonik. Kita sebagai penggemar sepakbola pasti akan merindukan mereka berdua suatu saat. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun